Jakarta (ANTARA) - PT Eurokars Motor Indonesia (EMI) secara resmi membuka diler flagship Mazda di Kawasan Simprug, Jakarta Selatan.

"Diler Mazda Simprug ini merupakan diler Mazda yang paling modern di Indonesia, karena sudah menerapkan standar Iayanan internasional sesuai dengan arahan Mazda Corporation di Jepang." ujar Presiden Direktur PT EMI, Roy Arman Arfandy, di Simprug, Jakarta Selatan, Rabu.

"Dengan identitas terkini yang dimiliki diler Mazda Simprug, kami yakin hal ini dapat turut memperkuat citra merek premium yang dimiliki oleh Mazda di wilayah Simprug ini," katanya.

Diler yang diangun selama satu tahun ini memiliki luas bangunan sebesar 7.070 meter persegi yang berdiri di atas Iahan seluas 2.645 meter persegi yang terdiri dari lima lantai dengan satu basement.

Ruang pamer utama berada di Iantai dasar yang dapat memajang 12 unit Mazda terbaru untuk dapat dilihat oleh calon konsumen yang datang. Di Iantai ini juga terdapat Iantai mezzanine yang berfungsi sebagai ruang tunggu pelanggan dengan desain modern minimalis dan premium.

Pada lantai selanjutnya terdapat ruang kerja dari PT Eurokars Surya Utama serta beberapa ruangan pertemuan. Sedangkan ruang bengkel (workshop) berada di Iantai tiga dengan sembilan service bay yang dilengkapi peralatan canggih sesuai standar Mazda Corporation Jepang.

Pada Iantai empat terdapat ruangan National Training Center, sebagai pusat pelatihan bagi seluruh mekanik dan tenaga penjual Mazda, yang Iangsung dioperasikan oleh PT Eurokars Motor Indonesia.

Seperti halnya diler Mazda lainnya di Indonesia, calon konsumen mobil di Mazda Simprug berhak mendapatkan Mazda Warranty selama tiga tahun atau 100.000 kilo meter optional.

Dengan Mazda Warranty, pelanggan Mazda juga akan mendapatkan Iayanan Emergency Roadside Assistance (ERA) yang siaga 24 jam sehari dan 7 hari seminggu.


Baca juga: Mazda punya diler bernuansa minimalis-modern di Simprug