Jakarta (ANTARA) - Beragam berita seputar Jakarta telah diwartakan Kantor Berita Antara, berikut kami rangkum berita terpopuler kemarin (26/10) yang masih layak dibaca kembali sebagai sumber informasi serta referensi untuk mengisi pagi Anda.
1. BPBD DKI sedot banjir di 15 RT di Jakarta
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta bersama petugas gabungan menyedot banjir di 15 Rukun Tetangga (RT) di Ibu Kota pada Rabu.
Selengkapnya klik di sini.
2. Dinkes DKI sebar nomor layanan informasi gangguan ginjal akut
Dinas Kesehatan DKI Jakarta menyebarkan nomor layanan informasi terkait gagal ginjal akut yang dimiliki 44 Puskesmas tersebar pada enam wilayah DKI untuk menambah pemahaman masyarakat terkait penyakit tersebut.
Selengkapnya klik di sini.
3. Heru panggil Dinkes DKI soal stok vaksin COVID-19 menipis
Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono memanggil Dinas Kesehatan DKI soal stok vaksin COVID-19 yang menipis di Ibu Kota.
Selengkapnya klik di sini.
4. DKI nantikan putusan banding UMP untuk rumuskan upah 2023
Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menantikan putusan banding terkait Upah Minimum Provinsi (UMP) 2022 untuk merumuskan besaran UMP 2023.
Selengkapnya klik di sini.
5. Dinas Pendidikan DKI apresiasi Polrestro Jakbar terkait tawuran
Dinas Pendidikan DKI Jakarta mengapresiasi
Polres Metro Jakarta Barat dalam menangani tawuran pelajar dengan cara mengantarkan siswa yang ditangkap ke rumah masing-masing.
Selengkapnya klik di sini.
Jakarta kemarin, penanganan gangguan ginjal hingga penanganan banjir
27 Oktober 2022 09:39 WIB
Tangkapan layar - Dinas Kesehatan DKI Jakarta menyebarkan nomor layanan informasi terkait gangguan ginjal akut pada 44 Puskesmas di enam wilayah DKI, Rabu (26/10/2022). ANTARA/Instagram/@dinkesdki
Pewarta: Fianda Sjofjan Rassat
Editor: Edy Sujatmiko
Copyright © ANTARA 2022
Tags: