Jakarta (ANTARA) - Beragam peristiwa bidang politik terjadi di Indonesia pada Selasa (1/6), mulai dari cara luar biasa untuk mendalami nilai Pancasila hingga anggota DPR ingatkan Menhan merincikan rancangan Perpres Alpalhankam. Berikut sajian berita bidang politik yang dirangkum LKBN ANTARA.

1. Presiden: Gunakan cara luar biasa untuk dalami nilai Pancasila

Presiden Joko Widodo mengajak seluruh masyarakat untuk melakukan pendalaman nilai-nilai Pancasila dengan menggunakan cara luar biasa.

Selengkapnya baca di sini

2. Presiden: Tantangan dihadapi Pancasila tak semakin ringan

Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengingatkan tantangan yang dihadapi bangsa untuk menanamkan secara kuat nilai-nilai Pancasila dalam diri masyarakat, tidak semakin ringan di tengah pesatnya globalisasi, kemajuan teknologi dan interaksi dunia.

Selengkapnya baca di sini

3. Ideologi Pancasila dan dinamika tantangan yang terus berkembang

Presiden RI Joko Widodo memimpin upacara peringatan Hari Lahir Pancasila yang terpusat di Gedung Pancasila, Jakarta, Selasa 1 Juni 2021, secara virtual dari Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat.

Selengkapnya baca di sini

4. Direktur IPS paparkan PAN lebih moderat usai ditinggalkan Amien Rais

Direktur Eksekutif Indonesian Presidential Studies (IPS) Jakarta Nyarwi Ahmad memaparkan kondisi Partai Amanat Nasional (PAN) akan bertransformasi menjadi lebih moderat, usai ditinggalkan Amien Rais sebagai salah seorang pendiri partai.

Selengkapnyabaca di sini

5. Anggota DPR ingatkan Menhan merincikan rancangan Perpres Alpalhankam

Anggota Komisi I DPR RI Sukamta menilai Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto perlu menjelaskan secara rinci terkait Rancangan Peraturan Presiden (Perpres) tentang Pemenuhan Kebutuhan Alat Peralatan Pertahanan dan Keamanan Kementerian Pertahanan dan Tentara Nasional Indonesia (Alpalhankam) Tahun 2020-2024.

Selengkapnya baca di sini