Jakarta (ANTARA News) - Pelatih Atletico Madrid Diego Simeone menyerukan ketenangan setelah Atletico bermain seri untuk kedua kali berturut-turut pada laga La Liga menyusul hasil 0-0 dalam laga tandang melawan klub promosi Leganes.
Setelah seri 1-1 di kandang sendiri melawan Alaves pada pekan pertama musim ini, Los Rojiblancos kembali gagal menundukkan klub yang diperkirakan akan terdegradasi musim ini, Leganes.
Simeone tetap yakin para pemainnya akan terus bekerja keras dan hasilnya akan mulai mereka petik. "Saya yakin sekali bahwa dengan kerja dan antusiasme kami akan menemukan apa yang kami cari. Ini adalah cara," kata Simeone.
"Pada pertandingan lain kami menciptakan sedikit peluang menciptakan gol dan kami mencetak gol dan pada dua pertandingan pertama terjadi hal sebaliknya. Kini kami harus tenang dan terus bekerja. Tim siap menunjukkan potensi penuhnya. Saya senang sekali pada kerja para pemain, " kata dia seperti dikutip laman ESPN.
Pemain baru Atletico Kevin Gameiro, bersama mitra serangnya Antoine Griezmann, keduanya berpeluang mengantarkan Atletico menang, namun penyelesaian yang buruk dan ditambah penampilan cemerlang kiper Leganes Jon Ander Serantes, membuat pertandingan menemui jalan buntu.
"Untuk menang kita perlu menciptakan situasi gol dan tidak membiarkan hal itu terjadi pada kita," kata Simeone.
Lawan berikutnya Atletico Madrid adalah tuan rumah Celta Vigo yang akan bertanding pada 10 September setelah jeda internasional
Terus-terusan seri, Diego Simeone minta Atletico tenang
28 Agustus 2016 10:15 WIB
Pelatih Atletico Madrid Diego Simeone (REUTERS / Yorgos Karahalis)
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2016
Tags: