Jakarta (ANTARA News) - Tunggal putri Indonesia, Adriyanti Firdasari, melangkah ke partai final Pertamina Open 2013 setelah berhasil menumbangkan Ganis Nurrahmandani dari tim Pertamina Indonesia pada semi final tunggal putri yang digelar Sabtu (14/12).
Pertandingan yang digelar di Gedung Bulutangkis Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (13/12), Firdasari mampu menyelesaikan dua set pertandingan dengan cukup mudah 21-10 21-14 dalam waktu 30 menit.
Selanjutnya Firdasari akan menghadapi Elizabeth Purwaningtyas dari tim SGS PLN Bandung. Elizabeth melaju ke final setelah mengalahkan Rusydina Antardayu 21-18 21-13 dengan waktu hampir satu jam.
Pada pertandingan lainnya yang dilakukan hari Sabtu ini, Alamsyah Yunus, tunggal putra Indonesia, berhasil menghentikan perlawanan Thommi Azizan Mahbub 21-11 21-14 dalam waktu 40 menit.
Alamsyah Yunus akan menghadapi Ihsan Maulana Mustofa pada partai final tunggal putra yang akan dilakukan Minggu (15/12).
Ganda putra Pelatnas Bona Septano-Fran Kurniawan juga berhasil melaju ke final setelah menghentikan langkah Rendra Wijaya-Rian Sukmawan 24-22 21-11 dalam waktu 30 menit.
Final besok Bona Septano-Frans Kurniawan akan menghadapi duet Hafiz Faizal-Putra Eka Rhoma yang sebelumnya menumbangkan pasangan Kevin Sanjaya Sukamuljo-Muhammad Ulinnuha dengan skor 21-19 21-15 dengan waktu 32 menit.
Turnamen bulutangkis yang berhadiah total Rp350 juta kini sudah mencapai partai final. Untuk juara pertama tunggal putra Rp17 juta, tunggal putri Rp12,5 juta, Rp25 juta untuk kategori ganda putra, Rp20juta untuk ganda putri dan campuran.
Pertandingan final diadakan di Gedung Bulutangkis Gelora Bung Karno, Jakarta dan bisa ditonton masyarakat secara gratis.
Firdasari, Alamsyah Yunus dan Fran-Bona melangkah ke final
15 Desember 2013 05:06 WIB
Adriyanti Firdasari (ANTARA Foto/Maha Eka Swasta)
Pewarta:
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2013
Tags: