Jakarta (ANTARA) - Vespa dan Disney Mickey Mouse telah mengumumkan kolaborasi edisi terbatas mereka di mana Vespa Primavera 50cc, 125cc, dan 150cc diwarnai hitam, merah, putih, dan kuning: warna-warna yang telah mencirikan tikus paling terkenal dari Walt Disney selama beberapa dekade itu.
Dalam kolaborasi ini, roda kuning mengingatkan pada sepatu Mickey Mouse, sementara cermin hitam mengingatkan pada telinga bulat yang tak terlupakan.
Baca juga: Iso gandeng startup Singapura bangun teknologi untuk skuter
Pola grafis yang menggarisbawahi siluet karakter menghiasi kedua sisi skuter serta bagian depannya. Terdapat pula tanda tangan Mickey Mouse di kursi dan kerangka depan.
Skuter terkenal itu baru-baru ini menjadi perwujudan dari impian dalam petualangan fantastis Luca, karya animasi Disney dan Pixar.
Kini, kedua ikon ini bergabung dalam proyek khusus untuk Disney100, dengan Vespa memberikan penghormatan pada perayaan ini melalui kolaborasi global antara dua merek unik dengan Disney Mickey Mouse Edition by Vespa.
Michele Colaninno, Chief Executive of global strategy, product, marketing, and innovation of the Piaggio Group mengatakan bahwa mpian memungkinkan untuk melihat masa depan dengan optimisme, bahkan dalam situasi yang kompleks seperti ini.
"Ikon abadi seperti Vespa tidak bisa gagal merayakan, pada kesempatan yang sangat istimewa ini, ulang tahun ke-100 Disney, ikon yang juga tak terlupakan seperti Mickey Mouse, dengan penghormatan pada kreativitas, imajinasi, keceriaan, dan kesenangan - nilai-nilai yang selalu menjadi dasar Vespa," kata dia.
Disney Mickey Mouse Edition by Vespa dilengkapi dengan helm berwarna senada. Demikian disiarkan ET Auto, Rabu (21/6).
Baca juga: Nyaman berkendara dan penuh gaya dengan Vespa GTS
Baca juga: Vespa New GTS meluncur, harga sentuh Rp163 juta
Baca juga: Mudik aman dengan skuter matik Vespa
Vespa bermitra dengan Disney untuk skuter edisi terbatas Mickey Mouse
22 Juni 2023 18:24 WIB
Vespa bermitra dengan Disney untuk skuter edisi terbatas Mickey Mouse. ANTARA/Piaggio Group.
Penerjemah: Fathur Rochman
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2023
Tags: