Jakarta (ANTARA) - Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny Gerald Plate masih mengkaji kemungkinan apakah dia akan dibantu wakil menteri dalam bekerja.

"Nanti, saya akan lihat apakah dibutuhkan wakil menteri atau tidak," kata Johnny di Kantor Kominfo, Jakarta, Kamis sore.

Johnny yang baru menjabat sehari sebagai menteri, menyatakan kementerian itu memiliki direktur jenderal sehingga dia tidak perlu buru-buru memutuskan apakah dia perlu dibantu wakil menteri.

"Saya punya dirjen banyak di sini, sudah banyak," kata Johnny.

Baca juga: Kominfo diminta siapkan regulasi terkait masyarakat produsen konten

Baca juga: Rudiantara serahkan jabatan Menkominfo ke Johnny G Plate


Johnny tidak memberikan batasan waktu berapa lama dia akan mengkaji kebutuhan untuk dibantu wakil menteri, namun dia berpendapat selama masih bisa ditangani, belum perlu dibantu wakil menteri.

Jika pun nanti ada posisi wakil menteri, Johnny melihatnya sebagai pembagian tugas dalam keterangan.

"Kalau ada wakil menteri, tentu lebih membantu saya, ya, untuk bagi tugas dengan wakil menteri," kata Johnny.

Menteri-menteri yang tergabung dalam kabinet Indonesia Maju pagi ini menghadiri rapat kabinet pertama dengan Presiden Joko Widodo di Istana Negara.

Baca juga: Menkominfo baru, operator seluler harap pungutan tidak naik

Baca juga: Menkominfo Johnny G Plate harap Indonesia punya hectocorn

Baca juga: Menkominfo Johnny G Plate akan lanjutkan pembangunan telekomunikasi

 

Pewarta: Natisha Andarningtyas
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2019