Jakarta (ANTARA News) - Juara bertahan Liga Belanda, PSV Eindhoven, masih belum terhentikan dan melanjutkan catatan sempurna mereka hingga pekan ke-11.

Di hadapan publik Stadion Philips, PSV kembali meraih kemenangan walaupun dengan skor tipis 1-0 atas Vitesse Arnhem.

Kemenangan ke-11 dalam 11 pertandingan itu membuat tim besutan Mark van Bommel kini mengoleksi 33 poin penuh dan jauh dari kejaran para pesaingnya.

Sementara itu, di laga lain Ajax (28) berhasil meraih kemenangan 2-0 atas Willem II (10) berkat gol-gol yang dicetak para bintang muda, yakni Kasper Dolberg dan Frenkie de Jong. Ajax masih berada di peringkat kedua terpaut lima poin dari PSV.

AZ Alkmaar (15) memperbaiki posisinya ke peringkat ketujuh berbekal kemenangan tipis 1-0 melawan De Graafschap (10).

Sedangkan NAC Breda (8) kembali meninggalkan dasar klasemen dan ke peringkat 17, usai menang 2-1 dalam laga menghadapi Heracles Almelo (20).

Pekan ke-11 Liga Belanda masih menyisakan sejumlah pertandingan pada Minggu malam hingga Senin (5/11) dini hari WIB, termasuk Feyenoord (20) yang akan menjamu VVV Venlo (15) di De Kuip.

Berikut hasil rangkaian laga pekan ke-11 seturut laman resmi Liga Belanda (tuan rumah disebut pertama):

Jadwal Sabtu (3/11) dini hari WIB
Excelsior 2 - Groningen 4 (Ryan Koolwijk 36', Luigi Bruins p-59'; Mimoun Mahi 26', Ritsu Doan 29', Mateo Cassierra 51', Jannik Pohl 75')

Jadwal Sabtu (3/11) malam hingga Minggu (4/11) dini hari WIB
NAC Breda 2 - Heracles Almelo 1 (Luka Ilic 21', Mitchell te Vrede 88'; Brandley Kuwas 60')

PSV Eindhoven 1 - Vitesse Arnhem 0 (Luuk de Jong 69') 

Baca juga: Gol tunggal Luuk de Jong menangkan PSV atas Vitesse

AZ Alkmaar 1 - De Graafschap 0 (Mats Seuntjens 76')

Ajax 2 - Willem II 0 (Kasper Dolberg 11', Frenkie de Jong 22') 

Baca juga: Ajax menang mudah 2-0 atas Willem

Jadwal Minggu (4/11) malam hingga Senin (5/11) dini hari WIB
SC Heerenveen vs FC Emmen
FC Utrecht vs ADO Den Haag
Fortuna Sittard vs PEC Zwolle
Feyenoord vs VVV Venlo

Klasemen sementara Liga Belanda
  Tim M M I K Gol P
1 PSV Eindhoven 11 11 0 0 39-4 33
2 Ajax  11 9 1 1 30-4 28
3 Feyenoord 10 6 2 2 20-13 20
4 Heracles Almelo 11 6 2 3 25-22 20
5 VVV Venlo 10 4 3 3 11-10 15
6 FC Utrecht 10 4 3 3 11-12 15
7 AZ Alkmaar 11 4 3 4 21-18 15
8 Vitesse Arnhem 11 4 3 4 16-13 15
9 SC Heerenveen 10 3 4 3 23-24 13
10 ADO Den Haag 10 3 3 4 14-21 12
11 Excelsior 11 3 3 5 16-23 12
12 PEC Zwolle 10 3 2 5 10-15 11
13 Fortuna Sittard 10 2 4 4 18-21 10
14 Willem II 11 2 4 5 17-21 10
15 De Graafschap 11 3 1 7 11-22 10
16 FC Emmen 10 2 3 5 11-25 9
17 NAC Breda  11 2 2 7 13-25 8
18 FC Groningen 11 2 1 8 10-23 7

Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Junaydi Suswanto
Copyright © ANTARA 2018