Miri, Malaysia (ANTARA News) - Pendapatan Malaysia dari minyak kelapa sawit tahun ini diperkirakan mencapai 70 miliar ringgit (sekitar 23,3 miliar dolar AS), naik 8 miliar ringgit dibanding tahun sebelumnya. Menteri Industri dan Komoditas Perkebunan Malaysia Datuk Peter Chin Fah Kui dalam sebuah laporan di harian lokal The Star Jumat mengatakan, kenaikan tajam penerimaan dari minyak kelapa sawit ini terjadi karena terus meningkatnya permintaan di pasar global. “Tahun lalu, minyak sawit menyumbang 62 miliar ringgit untuk negara. Tahun ini, diperkirakan menghasilkan 70 miliar ringgit," katanya. Menurut dia, harga minyak sawit sekarang berkisar 2.400 ringgit per ton. Di pasar internasional harga akan berkisar antara 2.400 hingga 2.600 ringgit per ton tahun ini. “Kami telah mengekspor 14.8 juta ton tahun lalu. Konsumsi domestik adalah sekitar 600,000 ton. Angka itu diperkirakan juga akan meningkat," katanya dalam wawancara dengan The Star belum lama ini. Chin juga menyatakan akan melakukan kunjungan ke Brussels, London, dan Amsterdam minggu depan untuk menemui parlemen setempat terkait protes sejumlah LSM Eropa yang menyatakan bahwa industri kelapa sawit di Malaysia telah merusak hutan dan memunahkan populasi hewan.(*)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2007