Madrid (ANTARA News) - Carlo Ancelotti memprediksi bahwa penampilan Karim Benzema bakan terus menuai sukses gemilang bersama dengan trio "BBC" yang mencakup Benzema, Gareth Bale, Cristiano Ronaldo.

Pelatih asal Italia itu mengetahui bahwa pemain yang tergabung bersama timnas Prancis itu bak bahu membahu menjalin kerjasama kian apik di berbagai kompetisi di masa depan.

Statistik menunjukkan bahwa Benzema menjadi mitra yang kompak bersama dengan CR7, sebagaimana dikutip dari situs Marca.

Striker asal Portugal itu terus ngepas ketika bekerjasama dengan Benzema di lapangan, khususnya dalam urusan mencetak gol. Benzema bahkan kini menyandang predikat sebagai "Mr Assist", karena ia telah melepas sebanyak 86 umpan bagi skuadnya.

Di ajang Liga Champions, ia melepas empat assist, dan ia bahkan mampu mencetak gol, ditambah 49 umpan.

Benzema mengatakan, "Menjalani laga senantiasa hal yang menyenangkan bagi saya, bergerak dengan bola, mendukung pergerakan kawan, melepas umpan yang tepat sasaran dan mencetak gol," katanya.

"Semua yang saya lakukan ini, tidak ada dalam buku teks sepak bola," kata Benzema.   

Penerjemah: AA Ariwibowo
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2014