Jakarta (ANTARA) - Pasangan ganda campuran Indonesia Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati melanjutkan langkah mereka menuju babak perempat final Thailand Open 2024.

Rehan/Lisa memastikan tempat mereka di babak delapan besar setelah menang atas pasangan Malaysia Choong Hon Jian/Go Pei Kee di partai 16 besar melalui dua gim langsung 21-15, 21-15, Kamis.

Mengenai jalannya pertandingan, unggulan ketujuh itu mengatakan strategi dari awal adalah dengan menekan lawan sehingga permainan Choong/Go tidak dapat berkembang.

“Lawan sebenarnya tidak terlalu susah. Tetapi dari awal kami tekan terus agar tak berkembang permainannya. Kalau tidak ditekan terus, lawan bisa berkembang dan itu bisa jadi bumerang buat kami,” kata Rehan.

“Dengan shuttlecock yang berat, kalau tampil dengan pola bertahan, lama-lama kami pasti akan ditembus lawan juga. Karena itu dari awal kami terus menyerang biar lawan terus dalam posisi tertekan,” ujar Lisa menambahkan.

Dengan ini, maka Rehan/Lisa akan berjumpa dengan wakil tuan rumah Ruttanapak Oupthong/Jhenicha Sudjaipraparat di babak perempat final.

Baca juga: Kalahkan pasangan Denmark, Jafar/Aisyah maju ke 8 besar Thailand Open

Mengenai evaluasi dari pertandingan hari ini sebagai persiapan pertandingan esok, Rehan/Lisa mengatakan mereka harus memperbaiki fokus mereka agar bisa tampil maksimal.

“Untuk partai delapan besar, yang perlu ditambah fokusnya. Juga komunikasinya di lapangan. Selain itu harus menjaga pikiran dan kondisi badan,” kata Lisa.

“Untuk menghadapi babak delapan besar, siapa pun lawannya kami siap. Kami ingin menampilkan yang terbaik. Kami sudah latihan tentu ingin hasil yang terbaik juga,” ujar Rehan menambahkan.

Sementara itu, hari ini terdapat 10 wakil Indonesia yang berlaga di Thailand Open 2024. Selain Rehan/Lisa, ada juga pemain andalan Indonesia lainnya seperti Gregoria Mariska Tunjung, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri, hingga Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan.

Adapun turnamen ini akan digelar hingga tanggal 19 Mei 2024. Kejuaraan dalam rangkaian HSBC BWF World Tour Super 500 ini menyediakan hadiah total 420 ribu dolar AS.

Baca juga: Sepuluh wakil Indonesia siap berlaga di 16 besar Thailand Open

Pewarta: Arnidhya Nur Zhafira
Editor: Irwan Suhirwandi
Copyright © ANTARA 2024