Beijing (ANTARA) - Presiden China Xi Jinping memberikan instruksi penting tentang penyelamatan dan pemulihan setelah kejadian fatal jalan tol amblas di Provinsi Guangdong, China.

Xi, yang juga menjabat sebagai Sekretaris Jenderal Komite Sentral Partai Komunis China (Communist Party of China/CPC) sekaligus Ketua Komisi Militer Sentral China, memberikan perhatian besar terhadap bencana tersebut, serta menginstruksikan agar melakukan upaya maksimal untuk penyelamatan di lokasi kejadian, perawatan bagi mereka yang terluka, dan penanganan pascabencana yang tepat.

Pada Rabu (1/5) sekitar pukul 02.10 waktu setempat, insiden tanah longsor terjadi di ruas Chayang dari Jalan Tol Meizhou-Dabu di Kota Meizhou, Provinsi Guangdong. Hingga Kamis (2/5) pukul 17.00, bencana tersebut telah mengakibatkan 48 orang tewas dan sejumlah orang lainnya terluka.

Berbagai upaya harus dilakukan untuk memperbaiki jalanan yang rusak dan memulihkan ketertiban lalu lintas sesegera mungkin, ujar Xi, seraya menambahkan bahwa semua daerah dan departemen terkait harus mematuhi pemikiran yang penting, mengonsolidasikan tanggung jawab kerja, memperkuat pemantauan dan peringatan dini, meningkatkan rencana darurat, sesegera mungkin menyelidiki dan menangani potensi risiko di bidang dan sektor utama, serta memastikan keselamatan nyawa dan harta benda masyarakat maupun stabilitas sosial secara keseluruhan.

Penerjemah: Xinhua
Editor: Natisha Andarningtyas
Copyright © ANTARA 2024