Jakarta (ANTARA) - Kemenangan Amartha Hangtuah Jakarta atas Satya Wacana Salatiga dengan skor 90-81 pada pertandingan pekan kesembilan IBL 2024 disebut menjadi modal bagi tim asal Jakarta itu untuk menuju babak playoff.

"Game hari ini game yang sangat penting buat kita, karena kita sangat butuh kemenangan," kata Kepala Pelatih Amartha Hangtuah Jakarta Andika Supriadi Saputra usai laga di Jakarta, Minggu.

Hangtuah saat ini telah mengemas 5 kemenangan dan 6 kali kalah. Mereka saat ini berada di peringkat sembilan klasemen sementara dengan 16 poin dari 11 pertandingan yang telah dijalaninya.

Memang belum masuk ke zona playoff yang syarat minimalnya adalah posisi delapan di akhir musim reguler. Akan tetapi Hangtuah masih memiliki kesempatan untuk naik peringkat mengingat beberapa tim di atasnya sudah melakoni laga yang lebih banyak dari mereka.

Baca juga: Hangtuah petik kemenangan kandang 90-81 dari Satya Wacana

Di peringkat delapan klasemen sementara, Borneo Hornbills mengumpulkan 17 poin dari 13 laga yang telah dijalaninya. Bahkan tim yang paling banyak menjalani pertandingan Rajawali Medan sudah bermain 14 kali, berada di peringkat lima dengan 6 menang dan 8 kalah.

Oleh karena itu pelatih Andika Supriadi Saputra yang akrab disapa Coach Bedu menyebut timnya sangat membutuhkan kemenangan tambahan pada pekan selanjutnya dalam dua laga tandang.

"Nggak ada game yang santai, setiap game penting semua. Nggak ada game yang gampang, semua game sulit," kata dia.

Hangtuah akhirnya berhasil memetik kemenangan di laga kandang usai mengalahkan Satya Wacana Salatiga setelah pada hari sebelumnya kalah oleh Kesatria Bengawan Solo.

Kemenangan Hangtuah didapat dengan perlawanan yang sengit dari Satya Wacana yang masih berapi-api karena baru saja menumbangkan Satria Muda Pertamina Jakarta pada laga kemarin.

Hangtuah mencetak 39 poin di kuarter pertama, unggul sampai 19 poin. Namun tim tamunya Satya Wacana Salatiga menyusul sampai unggul 2 poin di awal kuarter tiga. Hangtuah kembali unggul hingga 18 poin di kuarter empat, dan Salatiga kembali memberikan perlawanan sampai selisih kembali berjarak tiga angka saja. Namun upaya pertahanan Hangtuah membuahkan hasil hingga buzzer terakhir berbunyi.

Baca juga: Statistik Satya Wacana saat cetak sejarah tumbangkan Satria Muda
Baca juga: Dewa United raih 10 kemenangan beruntun, kalahkan Bali United 113-81

Pewarta: Aditya Ramadhan
Editor: Teguh Handoko
Copyright © ANTARA 2024