Denpasar (ANTARA News) - Ajang Nusa Dua Fiesta (NDF) Ke-16 akan diramaikan dengan Bali "Internasional Highway Half Marathon Bali Sport Weeks" yang akan digelar pada 17 November 2013.

Andreas dari Bali Sport di Nusa Dua, Kamis mengatakan kegiatan yang diikuti sedikitnya 2.000 pelari lokal dan asing yang akan diselenggarakan di jalan Tol Bali Mandara pada malam hari.

"Kegiatan tersebut akan digelar malam hari, kebetulan pada tanggal tersebut bertepatan pada bulan purnama, sehingga suasana lomba lari tersebut akan lebih meriah," katanya.

Ia mengatakan hingga saat ini sejumlah pelari top dunia sudah dipastikan akan hadir, seperti pelari dari Kenya, Afrika, Amerika Serikat, Ausralia, Spanyol dan tuan rumah Indonesia.

"Seluruh rangkaian kegiatan lomba lari itu akan start di Pulau Peninsula kawasan Nusa Dua, dan finish pun di pulau tersebut. Saat peserta finish juga akan disuguhkan kesenian tradisional dan permainan DJ internasional," ujarnya.

Selain itu, kata dia, selain lomba lari pihaknya juga akan menggelar motocross, futsal, catur, gate ball, taekwondo, open water, golf, dan badminton.

Kegiatan ini rencananya akan dibuka Menteri BUMN Dahlan Iskan dan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Mari Elka Pangestu.

Pewarta: I Komang Suparta
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2013