Jakarta (ANTARA) - WhatsApp tengah menyiapkan sesuatu yang menarik dalam pembaruannya yang akan datang, yakni fitur baru menjanjikan perubahan cara pengguna menangani obrolan grup; filter obrolan.

Filter ini disetel untuk memberdayakan pengguna, memberi mereka kendali yang belum pernah ada sebelumnya atas percakapan mereka. Hasilnya, fitur ini dapat menyederhanakan pengelolaan dan prioritas pesan pengguna.

Gizchina pada Minggu (10/9) waktu setempat melaporkanz filter baru ini membantu pengguna memisahkan grup dengan obrolan individual. Selain itu, mereka telah mengucapkan selamat tinggal pada filter “Pribadi” dan memilih untuk mengganti namanya menjadi “Kontak”.

Baca juga: WhatsApp versi beta terbaru perkenalkan avatar animasi

Perubahan ini menghilangkan kebingungan antara obrolan individu dan grup karena “Pribadi” dulunya mencakup grup dan komunitas. Dengan filter “Kontak”, yang terpenting adalah percakapan individual. Tak ketinggalan, mereka mengucapkan selamat tinggal pada filter “Bisnis”.

Tapi apa ini penting? Tentu saja. Dengan kemampuan memfilter grup, pengguna akan dengan mudah mengorganisir percakapan. Kita semua tergabung dalam berbagai group chat atau obrolan grup pekerjaan, keluarga, teman, hobi, apa saja. Dan saat ini seluruhnya masih bercampur dengan percakapan individual.

Dengan filter ini, pengguna dapat dengan cepat mengakses dan mengatur percakapan grup, mengetahui bahwa filter tersebut secara eksklusif menampung obrolan grup. Ini adalah cara WhatsApp mendengarkan masukan dan permintaan pengguna, sehingga mempermudah pengelolaan obrolan grup yang sudah lama dinantikan.

Filter “Grup” yang ditunggu-tunggu masih dalam tahap pengembangan, namun, filter ini akan segera hadir pada pembaruan mendatang.

Baca juga: Aplikasi WhatsApp baru untuk Mac, dengan fitur panggilan grup

Baca juga: Fitur berbagi video HD WhatsApp akhirnya tersedia

Baca juga: WhatsApp kini bisa kirim foto kualitas HD 


Penerjemah: Pamela Sakina
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2023