Jakarta (ANTARA) -
Sebanyak 55 mahasiswa Program Doktor Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) melaksanakan kegiatan Studi Strategis Luar Negeri (SSLN) di Malaysia selama dua hari dipimpin Wakil Rektor bidang Administrasi Dr Rizari Azhar.

Rizari Azhar dalam keterangan tertulis yang diterima ANTARA, Rabu, menjelaskan kegiatan SSLN di Malaysia beragenda menggelar seminar internasional bersama dua perguruan tinggi di negeri jiran itu serta kuliah kunjungan ke Majlis Bandaraya Pulau Pinang (MBPP) dan Dewan Bandaraya Kuala Lumpur (DBKL).

Seminar internasional digelar pada Selasa (27/6) yang merupakan kolaborasi IPDN dengan UM Institute of Public Policy & Management (INPUMA)  dan UUM School of Government (SoG).

"Ini merupakan salah satu kegiatan dari Program Studi Doktor Sekolah Pascasarjana IPDN," katanya.
 
Ada dua tema besar dalam seminar itu. Pertama, "adaptive government in the digital era to improve public services" dan kedua, "transforming government leadership in the digital era".

Baca juga: Kemendagri harap lulusan IPDN kuasai iptek
 
Seminar menghadirkan lima narasumber yakni  Anis Yusof (Director Centre for Leadership & Profesional Department), Subramani Nagaiah (ICT Consultant pada Consuntancy Division MAMPU,  Nanik Murwati (Deputi Bidang Kelembagaan & Tala Kementerian PAN-RB), Halimah Abdul Manaf (Dean of SoG UUM) dan  Agus Mulyadi (Sekda Kota Cirebon, Jabar).
 
Sehari sebelumnya (26/6) delegasi SLLN mendengarkan pemaparan Ketua MBPP (Dewan Kota Penang) mengenai bagaimana proses perencanaan sampai dengan pengawasan pembangunan Negeri Penang yang dilaksanakan oleh pemerintah maupun pihak swasta/masyarakat.
 
Sementara dari Dewan Kota Kuala Lumpur mendapat penjelasan tentang dukungan Malaysia dalam menjalankan 116 sub kegiatan Sustainable Development Goals (SDG’s).
 
Rizari Azhar mengatakan kegiatan SSLN dan seminar internasional itu sangat penting bagi mahasiswa calon doktor ilmu pemerintahan, karena melalui kegiatan ini mahasiswa dapat menambah wawasan, pengetahuan, dan pengalaman untuk kelancaran studi.
 
“Pada kegiatan ini IPDN dan Universiti Utara Malaysia serta Universiti Malaya ke depan akan meningkatkan kerja sama nyata dalam bentuk pertukaran mahasiswa dan dosen seperti yang diarahkan oleh pak Rektor Dr. Hadi Prabowo,” katanya.

Baca juga: Kepala BNPB bekali praja IPDN pengetahuan kebencanaan

Pewarta: Budhi Santoso
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2023