Jakarta (ANTARA) - Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad mengapresiasi Pemerintah yang telah sukses menyelenggarakan KTT G20 di Bali pada 15-16 November, sehingga berjalan dengan lancar dan mengharumkan nama Indonesia di kancah global.

"G20 berjalan dengan lancar, tentunya kami apresiasi kepada seluruh pihak, terutama pemerintah Republik Indonesia yang telah sukses menyelenggarakan acara G20 sehingga Indonesia semakin mengemuka di mata dunia," kata Dasco di Komplek Parlemen Senayan, Jakarta, Jumat.

Dasco juga mengapresiasi kesiapsiagaan Polri, TNI, hingga Badan Intelijen Negara (BIN) untuk memastikan jalannya kegiatan KTT G20 berlangsung dengan aman.

Baca juga: Pengamat: Kesuksesan G20 bawa dampak positif bagi RI

Baca juga: Pengamat sebut G20 aman dari narasi radikalisme gambaran masyarakat


"Kami apresiasi kepada aparat penegak hukum dalam hal ini kepolisian, pihak TNI, pihak Badan Intelijen Negara juga yang sudah bekerja keras selama ini menyukseskan G20 tanpa terjadi satu hal yang tidak kita inginkan," tuturnya.

Ia pun berharap kerja sama oleh berbagai pihak dalam menyukseskan perhelatan serupa G20 perlu terus ditingkatkan.

Baca juga: Kemendag: G20 ciptakan peluang dan kerja sama

Seperti diketahui, Indonesia telah sukses menyelenggarakan KTT G20 di Bali. KTT G20 berhasil mengesahkan pernyataan para pemimpin atau leaders’ declaration yang berisi 52 paragraf melingkupi tiga isu prioritas Presidensi Indonesia.

Presidensi G20 Indonesia mengangkat tema Recover Together, Recover Stronger dengan tiga isu prioritas, yakni arsitektur kesehatan, transisi energi berkelanjutan, dan transformasi digital. Indonesia telah menjadi Presidensi G20 setelah menerima dari Troika Italia pada 2021.

Pewarta: Melalusa Susthira Khalida
Editor: Chandra Hamdani Noor
Copyright © ANTARA 2022