Jakarta (ANTARA) - Grup idola K-pop BLACKPINK memenangkan "Best Metaverse Performance" di MTV VMA untuk seri konser terobosan in-game mereka di PUBG MOBILE, "The VIRTUAL".

Seperti yang tertulis dalam keterangan pers PUBG Mobile diterima di Jakarta pada Jumat, "Best Metaverse Performance" adalah kategori baru untuk tahun 2022 di MTV VMA, yang merayakan video musik terbaik tahun lalu.

Dalam ajang penghargaan yang ditonton 15,7 juta kali di seluruh dunia tersebut, BLACKPINK ikut bersaing dengan Ariana Grande di "Fortnite", Charli XCX di "Roblox", dan Justin Bieber di "Wave".

Baca juga: BLACKPINK bakal tampil di konser virtual PUBG Mobile

Berlangsung selama dua akhir pekan di bulan Juli, pengalaman audio-visual yang imersif dari grup dan PUBG Mobile berhasil memikat perhatian penggemar.

Konser in-game ini menampilkan pertunjukan virtual dari lagu-lagu top chart BLACKPINK dan debut lagu spesial baru "Ready For Love".

Video musik untuk lagu tersebut dirilis sebagai bagian dari kolaborasi, dan kini telah ditonton lebih dari 151 juta kali sejak diluncurkan.

"Ready For Love" membawa avatar anggota BLACKPINK ke lokasi ikonik dunia PUBG Mobile dari pulau Erangel, hutan hujan Sanhok, gurun Miramar, tundra es Vikendi dan melintasi lautan bunga di Livik.

Elemen permainan yang familiar seperti airdrop, helm, pesawat, dan peluru menghiasi video untuk lebih menenggelamkan pemain ke dalam dunia PUBG Mobile.

Para penggemar dapat menonton video musik lengkap untuk "Ready For Love" di saluran YouTube resmi PUBG Mobile dan BLACKPINK.

Selain itu, PUBG Mobile tersedia untuk diunduh secara gratis di App Store dan Google Play Store.

Baca juga: Prapesan album kedua BLACKPINK capai dua juta kopi

Baca juga: Tanggapan agensi terkait rumor kencan Jennie dan V BTS

Baca juga: "Pink Venom" BLACKPINK nomor satu di iTunes 69 negara
 

Pewarta: Arnidhya Nur Zhafira
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2022