Gerakan ini untuk mengajak kita bercocok tanam sekaligus mengolah hasilnya
Jakarta (ANTARA) - Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK) DKI Jakarta menggelar gerakan 'Sejuta Tanaman Sehat' yang bertujuan untuk memenuhi kebutuhan gizi dan memperkuat ketahanan pangan masyarakat.

"Gerakan ini mengajak kita bercocok tanam sekaligus mengolah hasilnya," kata Ketua Tim Penggerak PKK DKI Jakarta, Fery Farhati Ganis dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Selasa.

Fery berharap dengan gerakan ini tidak hanya membuat DKI Jakarta semakin hijau dan ramah lingkungan tetapi juga dapat memenuhi gizi keluarga serta memperkuat ketahanan pangan.

Selain itu, Fery menjelaskan gerakan ini merupakan pengembangan dari program 'Aku Hatinya' (Amalkan dan Kukuhkan Halaman Asri Teratur Indah dan Nyaman).

Wakil Ketua III TP PKK Kota Jakarta Selatan Nunun  menambahkan bersama kader PKK telah mengembangkan budi daya labu madu dan oyong di atas lahan seluas 2.000 hektare di Kebun Keyla atau kepanjangan dari Kebun Kebayoran Lama.

Menurut dia kebun yang baru berdiri sekitar empat bulan ini dari segi hasil tidak kalah dengan kebun petani yang dikelola profesional bahkan hasilnya sudah dirasakan masyarakat sekitar.

"SKPD (Satuan Kerja Perangkat Daerah) juga sangat mendukung program ini, salah satunya Pak Camat Kebayoran Lama sebagai pembina. Beliau bahkan turun langsung mengolah kebun ini, dan salah satu produk yang dihasilkan adalah cincau dan kunyit asam,” tuturnya.

Kegiatan TP PKK Provinsi DKI Jakarta ini digelar secara hybrid (kombinasi daring dan luring) bertempat  di Kebun Keyla, RW 08, Kelurahan Kebayoran Lama Utara, Kecamatan Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.
Baca juga: Warga RW 02 Cilangkap panen 100 kg kangkung hasil pertanian kota
Baca juga: Melihat kekinian ala generasi muda di Kantor Wali Kota Jakarta Utara
Baca juga: Sudin KPKP Jaksel dorong urban farming sebagai solusi mahalnya cabai

Pewarta: Luthfia Miranda Putri
Editor: Ganet Dirgantara
Copyright © ANTARA 2022