Jakarta (ANTARA) - Tyrese Maxey mengemas 28 poin saat memimpin Philadelphia 76ers menundukkan Miami Heat 113-106 dalam lanjutan NBA di Wells Fargo Center, Pennsylvania, Senin waktu setempat (Selasa WIB).

Maxey turut melengkapi raihannya dengan lima rebound dan empat assist demi membuktikan statusnya yang perlu diperhitungkan sebagai pilar penting di roster Sixers, mengingat mereka di gim kali ini harus kehilangan dua bintang utama Joel Embiid dan James Harden yang menepi karena cedera.

Shake Milton dan Furkan Korkmaz yang memulai dari bangku cadangan masing-masing turut menambahkan 20 dan 18 poin, Geoges Niang mencetak 15 poin, dan Tobias Harris menyumbang 14 poin demi membantu Sixers kembali ke jalur kemenangan.

Jimmy Butler tampil dominan bagi Heat dengan 27 poin, Bam Adebayo menambahkan 22 poin, Kyle Loewy memperoleh 20 poin, Caleb Martin mencetak 14 poin, dan Tyler Herro mencapai 10 poin, tapi pimpinan klasemen Wilayah Timur itu harus menelan kekalahan pertama dalam tiga gim terakhir, demikian catatan situs resmi NBA.

Baca juga: Duet Joel Embiid dan James Harden absen perkuat Sixers saat jamu Heat

Permainan sengit terjadi nyaris sepanjang laga, terlihat dengan catatan 18 kali terjadi skor imbang dan 18 kali pula baik Sixers maupun Heat bergantian memimpin satu sama lain.

Pelanggaran yang dilakukan Milton terhadap Butler di luar busur pada sisa waktu 0,9 detik kuarter pertama menghasilkan tiga lemparan bebas yang seluruhnya sukses dimanfaatkan oleh bintang Heat itu untuk membuat tim tamu menutup periode itu dengan keunggulan 32-26.

Lantas di periode berikutnya kedua tim lima kali bergantian memimpin hingga Sixers bisa mengakhiri paruh pertama dalam keadaan unggul 57-56 setelah Butler memangkas jarak ketertinggalan Heat lewat tembakan fadeaway.

Baca juga: LeBron James triganda, Lakers akhiri tur tandang dengan kemenangan

Skor imbang 78-78 terjadi sejak kuarter ketiga menyisakan 47,6 detik sebelum layup dari Milton membuat Sixers kembali memimpin 80-78 atas Heat.

Setelah empat kali kedua tim bergantian unggul dalam hingga pertandingan tinggal menyisakan sekira empat menit, Sixers akhirnya bisa menciptakan jarak yang relatif nyaman dalam kedudukan 112-101 di sisa waktu satu menit tiga detik berkat tripoin dari Maxey.

Upaya Heat mengejar di sisa waktu yang ada hanya bisa membuat mereka sedekat enam poin sebelum Harris memanfaatkan satu dari dua lemparan demi mengunci kemenangan Sixers 113-106.

Di pertandingan selanjutnya, kedua tim sama-sama main pada Rabu (23/3) waktu setempat dengan Sixers bertandang ke markas Los Angeles Lakers dan Heat pulang ke Miami menjamu Golden State Warriors.

Baca juga: Bangkit lima menit akhir kontra Pelicans, Hornets lanjutkan tren apik
Baca juga: Trail Blazers putus empat kekalahan beruntun seusai bekuk Pistons

Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Irwan Suhirwandi
Copyright © ANTARA 2022