Martapura (ANTARA News) - Bakal calon bupati Banjar yang masih menjabat (incumbent) Khairul Saleh, optimistis memenangkan pemilihan umum kepala daerah (pilkada) dalam satu putaran yang dilaksanakan di kabupaten setempat Juni 2010.

"Kami optimis memenangkan pilkada dalam satu putaran karena banyaknya dukungan, baik dari partai pengusung maupun dukungan masyarakat yang menginginkan kami melanjutkan kepemimpinan lima tahun ke depan," ujarnya di Martapura, Senin.

Bakal calon dari "incumbent" yang berpasangan dengan Fauzan Saleh dan dikenal dengan sebutan "Dua Saleh" itu diusung tujuh partai politik peraih kursi di DPRD Kabupaten Banjar, yakni Partai Golkar, PPP, Demokrat, PBR, PAN, PKB dan PKS.

Dukungan partai besar peraih kursi di lembaga legislatif di kabupaten setempat itu, membuat pasangan ini mengantongi 33 kursi atau mencapai 82,5 persen dari total kursi di lembaga legislatif setempat sebanyak 40 kursi.

"Banyaknya partai politik yang mengusung merupakan modal utama bagi kami meraih kemenangan karena setiap partai pasti menginstruksikan kader dan pendukung untuk memilih kami," ujar Khairul.

Dia mengatakan, jika memang dipercaya melanjutkan kepemimpinan selama lima tahun ke depan, pihaknya tetap mengutamakan pemenuhan kebutuhan masyarakat baik di bidang kesehatan, pendidikan maupun infrastruktur.

"Masih cukup banyak kebutuhan masyarakat yang belum terpenuhi baik bidang kesehatan, pendidikan dan infrastruktur sehingga jika terpilih kembali, kami siap memenuhi kebutuhan tersebut," katanya.

Sementara itu, Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Banjar, hingga pendaftaran bakal calon kepala daerah di tutup, Senin dinihari sudah menerima empat bakal calon yang mengembalikan formulir pendaftaran.

"Hingga pendaftaran di tutup, bakal calon kepala daerah yang mendaftar sebanyak empat pasang terdiri dari tiga pasang calon yang diusung partai politik dan satu pasang melalui jalur perseorangan," ujar Ketua KPUD Banjar, Djamhuri ditemui di kantornya, Senin siang.

Bakal calon terakhir yang mendaftar adalah pasangan Teja Sukmana dan Ardiansyah yang mendatangi kantor KPUD di Jalan A Yani Km 39 Kompas sekitar pukul 22:00 Wita dan berkasnya diterima pengurus KPUD setempat.

Sebelumnya, di hari pertama pendaftaran di buka, Senin (8/3) sudah ada bakal calon yang mendaftar, yakni pasangan Pribadi Heru Jaya dan Nuryadi, disusul calon perseorangan Muslih Tanwir yang berpasangan dengan Mursalim.

Selanjutnya, pasangan "incumbent", Khairul Saleh dan Fauzan Saleh (Dua Saleh) yang mendaftar di iringi ratusan pendukung menggunakan sarana transportasi berupa becak dari kediaman hingga ke kantor KPUD, Kamis (11/3) lalu.

"Seluruh berkas bakal calon yang mendaftar akan diverifikasi untuk mengecek kelengkapan berkas dan jika masih ada yang kurang maka mereka masih diberi kesempatan memperbaikinya hingga 29 Maret 2010," katanya. (YOS/K004)

Pewarta:
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2010