Video acungkan jari beredar, PPK dan PPS dilaporkan ke KPU Jember
30 Januari 2024 22:00 WIB
This browser does not support the video element.
ANTARA - Wakil Ketua DPC Partai Gerindra Jember, Jawa Timur, Selasa (30/1), mendatangi Kantor KPU Kabupaten Jember yang melaporkan adanya dugaan anggota panitia pemilihan kecamatan (PPK) dan panitia pemungutan suara (PPS) yang diduga tidak netral. Menyusul beredarnya sebuah video yang menunjukkan mereka mengacungkan jari saat mengikuti pelatihan beberapa waktu yang lalu. (Hamka Agung/Andi Bagasela/Nusantara Mulkan)
Tags: