Klaster kampung, Pemkot Tangerang berikan bantuan logistik
8 Juni 2021 19:20 WIB
This browser does not support the video element.
ANTARA - Klaster perkampungan kembali terjadi di Kota Tangerang, setelah sebelumnya di wilayah Kampung Rawa Cana, Jatiuwung diberlakukan "micro lockdown" atau penutupan area, kini pada Selasa (8/6) ditemukan hal serupa di wilayah Kampung Gerendeng, Karawaci, Kota Tangerang. Total ada 30 warga setempat yang terkonfirmasi positif, 16 orang di antaranya isolasi mandiri dan 14 lainnya dirujuk ke Rumah Isolasi Terkonsentrasi (RIT). Pemerintah daerah setempat bersama para kader pun bergerak cepat turun ke wilayah untuk memberikan bantuan logistik kepada warga yang terdampak COVID-19. (Agung Andhika Indrawan/Dudy Yanuwardhana/Gracia Simanjuntak)
Tags: