BMKG Kalteng imbau warga waspada angin kencang sepekan ke depan
16 Desember 2020 22:14 WIB
This browser does not support the video element.
ANTARA - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi Tjilik Riwut Palangka Raya, Kalimantan Tengah memprakirakan dalam sepekan ke depan hingga 21 Desember 2020, potensi cuaca ekstrem dan curah hujan dengan intensitas sedang hingga lebat diserrtai angin kencang berpotensi terjadi di sebagian besar di wilayah Kalimantan Tengah. BMKG Tjilik Riwut mengimbau masyarakat meningkatkan kewaspadaan untuk mengantisipasi dampak cuaca ekstrem yang terjadi. (Redianto Tumon Sp/Chairul Fajri/Farah Khadija)
Tags: