Kuala Lumpur (ANTARA) - Konser amal Palestina Nisya Sabyan dan penyanyi Malaysia Najrey Johani dari Grup Raihan di Gedung PWTC Kuala Lumpur (4/8) berhasil mengumpulkan donasi RM 342.830 atau sekira Rp1.169.564.545, Ketua Panitia Konser Yuri Hudiana di Kuala Lumpur, Selasa.

“RM 342.830 ini total donasi dari konser pagi sampai malam sedangkan untuk pagi saja terkumpul RM253.099,” katanya.

Yuri Hudiana mengatakan untuk sesi pagi Sabyan menyanyikan delapan lagu sedangkan sesi malam enam lagu sedangkan Najrey menyanyikan empat lagu.

“Pemberian donasi berasal dari berbagai kalangan dan pemberian donasi masih diterima dalam bulan ini. Untuk dana yang terkumpul langsung kami serahkan kepada Sahabat Palestine Memanggil yang diketuai oleh Ustad Amrozi,” katanya.

Acara keseluruhan berjalan lancar dan mendapat sambutan yang sangat baik dari pada para penonton.

“Harapan panitia semoga lebih banyak lagi yang tergugah hatinya untuk membantu keluarga kita yang sedang berjuang di Palestina,” katanya.

Sementara itu Ketua Ikatan Pengusaha Muslim Indonesia (IPEMI) Malaysia Merry Andani mengatakan total donasi dari ibu-ibu IPEMI mencapai RM43.000.

“Jazakumullahi khoir untuk ibu-ibu. Semoga Allah ridho atas budi baik di bulan Dzulhijah ini,” kata penyanyi asal Indonesia tersebut.

Baca juga: Sabyan gandeng penyanyi Malaysia Najrey Johani konser amal di KL