Jakarta (ANTARA) -
Atlet lempar cakram Sulastri menyumbangkan satu medali emas untuk kontingen Jawa Timur dari nomor lempar cakram senior putri pada Kejuaraan Nasional Atletik U-18, U-20 dan Senior 2019 di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Jawa Barat, Sabtu.

Sulastri meraih prestasi terbaik setelah mencatatkan lemparan sejauh 47.25 meter. Diikuti atlet asal Jawa Barat Tresna sejauh 44.06 meter dan atlet yang juga dari Jawa Barat, Eki Febri Ekawati dengan lemparan sejauh 42.58 meter.

Bagi peraih medali emas di PON XIX 2016 Jawa Barat itu, Kejurnas Atletik di Stadion Pakansari sangat dimaksimalkan karena juga merupakan ajang Pra PON XX 2020 di Papua. Namun, ketika di lapangan kondisinya berbeda meski akhirnya mampu memperoleh medali emas.

Pada final, Sulastri merasakan penampilannya tidak bagus dan kurang fokus. Banyaknya peserta final karena digabung menjadi satu antara U-18, U-20 hingga senior putri sendiri membuat apa yang dilakukan tidak bisa maksimal.

"Saya belum puas, semoga nanti di PON Papua mendatang bisa lebih baik lagi," ujar Sulastri hingga meneteskan air mata usai final.

Sulastri sendiri sudah menembus limit baik untuk PON sejauh 42.0 meter dan pelatnas senior sejauh 43.95 meter yang dipatok oleh Pengurus Besar Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PB PASI). Dengan begitu ia hanya melakukan evaluasi kekurangannya yang tidak menutup kemungkinan bisa mengikuti SEA Games 2019 di Manila, Filipina.

"Kalau untuk SEA Games saya belum bergabung, semoga tidak menutup kemungkinan ya," kata dia.

Dalam enam kali sesi lemparan, Sulastri mengalami kegagalan dalam lemparan di sesi pertama dan ketiga. Tercatat dalam sesi lemparan yang dilakukannya yakni sejauh 45.25 meter, 47.25 meter, 45.46 meter, hingga 44.33 meter.

"Semoga saya bisa memecahkan rekor nasional yang dipegang oleh Dwi Ratnawati (50.68 meter)," ungkap Sulastri.

Baca juga: Sapwaturahman akan perbaiki check mark sebelum ke SEA Games 2019

Baca juga: Bilal Bilano berharap usai raih emas, bisa ikut SEA Games 2019

Baca juga: Sprinter muda, Richo Tumarar nyaman di atletik