Manokwari (ANTARA) - Gempa bumi berkekuatan 4,8 skala ricther mengguncang wilayah Kabupaten Kaimana, Papua Barat, Jumat (19/7).

Siaran pers BMKG Sorong yang diterima di Manokwari, JUmat menyebutkan gempa terjadi sekitar pukul 15:16 WIT. Pusat gempa berada di jarak 59 kilometer sebelah barat daya Kaimana dengan kedalaman 10 kilometer.

Belum diketahui pasti data kerusakan akibat guncangan gempa ini. Lokasi gempa berada pada titik koordinat 4.17 lintang selatan , 133.65 bujur timur.

Baca juga: Gempa 4,7 SR guncang Kaimana
Baca juga: BMKG : Dua kali gempa guncang Kabupaten Kaimana
Baca juga: Gempa susulan 4,3 SR guncang Kabupaten Kaimana