Kabul (ANTARA) - Sebuah bom mobil meledak di gerbang markas besar kepolisian kota Kandahar, di Afghanistan bagian selatan, Kamis.

"Para anggota kelompok militan meledakkan sebuah mobil yang telah dipenuhi bahan peledak dan beberapa penembak masuk ke gedung-gedung di sekitar kantor pusat kami," kata seorang petugas kepolisian yang meminta namanya tak disebut.

Sejauh ini, belum ada kelompok militan yang mengaku bertanggung jawab atas serangan tersebut.

Belum ada keterangan terkait jumlah korban.

Sumber: Reuters
​​​​
Baca juga: Ledakan dekat akademi militer Afghanistan tewaskan enam orang

Baca juga: Taliban Pelaku bom bunuh diri serang kantor polisi Afghanistan