Jakarta (ANTARA) - Pep Guardiola membuka pintu lebar-lebar bagi Leroy Sane untuk meninggalkan Manchester City dalam jendela transfer musim panas ini.
Bayer Muenchen berminat memboyong Leroy Sane, dan manajer Manchester City itu lantas memberi penegasan mengenai masa depan pemain tersebut.
Bila memang Leroy Sane tidak bahagia berada dan bermain bagi Manchester City, maka Guardiola tidak berkeberatan melepas pemain itu.
Sane menarik minat klub raksasa Liga Jerman Bayern Muenchen, lantaran pemain itu tidak tampil secara reguler memperkuat Manchester City, sebagaimana dikutip dari laman mirror co.uk.
Manchester City lantas membanderol pemain berusia 23 tahun itu seharga 100 juta poundsterling. Ini yang agaknya membuat Bayern Muenchen urung meluncurkan tawaran.
Ketika ditanya soal turun tidaknya Sane saat Manchester City melawan West Ham dalam laga musim mendatang, Guardiola menjawab, "Ya."
Hanya saja, ia menambahkan, "Klub telah menyodorkan tawaran (soal dia) pada tahun lalu, dan saya katakan berulang kali bahwa saya ingin mereka yang berada di sini merasa senang."
Baca juga: Leroy Sane sanjung Guardiola pelatih terbaik di dunia
"Kami bermaksud membantu dia agar menemukan jalan terbaik. Kami mengetahui potensi dia, ia memiliki kualitas mumpuni, yang sulit ditemukan di dunia ini."
"Ia tahu, dan mereka semua tahu, memang sulit karena berkaitan dengan kualitas yang kami miliki sebagai tim."
"Akan tetapi, pada saat yang sama, saya telah sepuluh kali mengatakan kepada klub, bahwa saya ingin mereka yang berada di sini merasa senang."
"Jika mereka tidak merasa senang, mereka silakan pergi."
Ketika ia diklarifikasi mengenai masa depan Sane bersama dengan Manchester City, Guardiola menjawab, "Saya menjawab pertanyaan, dan saya telah jelaskan dan tegaskan."
Baca juga: Guardiola prihatin karena Sane harus absen enam pekan
Liga Inggris
Guardiola persilakan Leroy Sane tinggalkan Manchester City
18 Juli 2019 01:28 WIB
Leroy Sane (Twitter) (Twitter/)
Pewarta: AA Ariwibowo
Editor: Teguh Handoko
Copyright © ANTARA 2019
Tags: