Jakarta (ANTARA) - Stevie Wonder (69) menyatakan sudah memiliki donor ginjal untuk operasi transplantasi yang akan dilakukan pada musim gugur tahun ini, menurut pengumuman musisi dengan nama asli Stevland Morris itu saat tampil di Festival British Summer Time di London, Inggris, Sabtu.

"Jadi apa yang akan terjadi adalah: aku akan transplantasi ginjal September tahun ini. Aku baik-baik saja, sangat, sangat baik. Aku sudah punya donor dan semua baik-baik saja," katanya.

Wonder menambahkan jika dia berterima kasih pada para fans dan dia ingin mereka tak mendengar rumor. "Aku katakan apa yang terjadi, aku baik-baik saja."

Baca juga: Transplantasi ginjal, Stevie Wonder berhenti bermusik sementara

Dia mengonfirmasi bahwa dia akan tampil dalam tiga pertunjukan, sebelum akhirnya rehat untuk operasi.

Penampilan Wonder yang terbaru adalah pada 23 Juni, ketika dia hadir di Hall of Fame Rhythm & Blues di Detroit di Museum Sejarah Afrika Amerika Charles H. Wright.

Wonder sebelumnya mengumumkan beberapa tanggal konsernya, "The Stevie Wonder Song Party: Celebrating Life", "Love and Music", dengan pertunjukan berikutnya dijadwalkan 9 Juli di 3Arena di Irlandia.

Dia juga akan bermain di Amerika Serikat, mulai 3 Agustus di Las Vegas.

Baca juga: Stevie Wonder batal manggung di acara pro-Israel

Baca juga: Demi buku bagi tunanetra dari Stevie Wonder

Baca juga: Stevie Wonder gabungkan lagu hit di Montreux