Hari ini, pameran ibu anak dan seni rupa
30 Juni 2019 08:28 WIB
Penulis pengantar pameran Lin Chen Wei berada di samping lukisan berjudul 'Malam Pertama Para Kesatri' karya Priyaris Munandar dalam acara pembukaan pameran tunggalnya bertajuk "Napak Tilas Peradaban", berkaitan dengan perayaan 400 tahun Batavia (1619-2019), di Galeri Nasional, Jakarta Pusat, Selasa (25/6/2019). ANTARA FOTO/Dodo Karundeng/nz.
Jakarta (ANTARA) - Berikut ini beberapa kegiatan yang berlangsung di Jakarta, pada pengujung Juni, Minggu (30/6).
1.Napak Tilas Peradaban
Pameran seni rupa karya Priyaris Munandar berlangsung di Gedung A Galeri Nasional Indonesia, Jakarta hingga 15 Juli.
2. Mommy N ME
Belanja kebutuhan si kecil dengan diskon besar-besaran di Jakarta Convention Center Senayan hingga 30 Juni. Tiket masuk dijual dengan harga Rp20 ribu.
3. JIPFest
Jakarta International Photo Festival berlangsung di Taman Ismail Marzuki dan beberapa ruang publik lain di Jakarta, salah satunya Institut Français d’Indonésie Thamrin hingga 9 Juli. Acara itu terbuka untuk umum dan gratis.
4. Gramedia Expo
Siapkan kebutuhan sekolah anak dengan mendatangi Gramedia Expo yang berlangsung di Transmart Cilandak, hingga 31 Juli.
1.Napak Tilas Peradaban
Pameran seni rupa karya Priyaris Munandar berlangsung di Gedung A Galeri Nasional Indonesia, Jakarta hingga 15 Juli.
2. Mommy N ME
Belanja kebutuhan si kecil dengan diskon besar-besaran di Jakarta Convention Center Senayan hingga 30 Juni. Tiket masuk dijual dengan harga Rp20 ribu.
3. JIPFest
Jakarta International Photo Festival berlangsung di Taman Ismail Marzuki dan beberapa ruang publik lain di Jakarta, salah satunya Institut Français d’Indonésie Thamrin hingga 9 Juli. Acara itu terbuka untuk umum dan gratis.
4. Gramedia Expo
Siapkan kebutuhan sekolah anak dengan mendatangi Gramedia Expo yang berlangsung di Transmart Cilandak, hingga 31 Juli.
Pewarta: Nanien Yuniar
Editor: Imam Santoso
Copyright © ANTARA 2019
Tags: