Dua orang tewas saat pesawat Rusia mendarat darurat di Siberia
27 Juni 2019 16:47 WIB
Dua orang tewas dan tujuh lainnya terluka saat pesawat penumpang yang membawa 48 orang and 5 krew Antonov An-24 mendarat darurat di salah satu bandara di wilayah Buryatia di Siberia, Rusia serta menabrak bangunan kecil dan kemudian terbakar, menurut Kementerian Urusan Darurat setempat. .
Moskow (ANTARA) - Dua orang tewas dan tujuh lainnya terluka saat pesawat penumpang Antonov An-24 mendarat darurat di salah satu bandara di wilayah Buryatia di Siberia, Rusia menurut Kementerian Urusan Darurat setempat.
Pesawat yang mengangkut 48 orang, termasuk 5 kru, menerobos landasan pacu setelah mendarat, menabrak bangunan kecil dan kemudian terbakar, demikian pihak berwenang.
Pesawat tersebut lepas landas dari wilayah Ibu Kota Ulan-Ude dan hendak menuju Nizhneangarsk, lokasi pesawat terpaksa mendarat darurat lantaran salah satu mesinnya mengalami kerusakan, kata mereka.
Video rekaman penumpang dari dalam jendela menunjukkan pesawat mendarat di landasan pacu sebelum tergelincir ke lapangan dan tiba-tiba berhenti dengan keras disertai teriakan para penumpang.
Pihak berwenang setempat mengatakan seorang pilot dan teknisi tewas dalam insiden tersebut, namun semua penumpang dievakuasi dengan selamat sebelum akhirnya kebakaran menghanguskan pesawat.
Menurut laporan media, pesawat tersebut dioperasikan oleh maskapai regional Rusia, Angara.
Sumber: Reuters
Pesawat yang mengangkut 48 orang, termasuk 5 kru, menerobos landasan pacu setelah mendarat, menabrak bangunan kecil dan kemudian terbakar, demikian pihak berwenang.
Pesawat tersebut lepas landas dari wilayah Ibu Kota Ulan-Ude dan hendak menuju Nizhneangarsk, lokasi pesawat terpaksa mendarat darurat lantaran salah satu mesinnya mengalami kerusakan, kata mereka.
Video rekaman penumpang dari dalam jendela menunjukkan pesawat mendarat di landasan pacu sebelum tergelincir ke lapangan dan tiba-tiba berhenti dengan keras disertai teriakan para penumpang.
Pihak berwenang setempat mengatakan seorang pilot dan teknisi tewas dalam insiden tersebut, namun semua penumpang dievakuasi dengan selamat sebelum akhirnya kebakaran menghanguskan pesawat.
Menurut laporan media, pesawat tersebut dioperasikan oleh maskapai regional Rusia, Angara.
Sumber: Reuters
Penerjemah: Asri Mayang Sari
Editor: Eliswan Azly
Copyright © ANTARA 2019
Tags: