Tanjung Pinang (ANTARA) - Pesawat jenis Cassa dari maskapai penerbangan Susi Air diperkirakan akan melakukan uji coba pendaratan di Bandara Tambelan, Kabupaten Bintan, Provinsi Kepulauan Riau, pada November 2019.
Untuk itu Bupati Bintan Apri Sujadi akan mendesak pembangunan terminal Bandara Tambelan untuk memfasilitasi kenyamanan penumpang pesawat yang datang ke wilayahnya itu.
"Peletakan batu pertama realisasi bangunan terminal bandara telah dimulai beberapa hari yang lalu, mudah-mudahan penggunaannya dapat lebih dipercepat," kata Apri Sujadi di Tanjung Pinang, Kepulauan Riau, Jumat.
Dia menjelaskan terminal Bandara Tambelan akan dibangun dengan luas 900 meter persegi dan diharapkan selesai pada tahun ini atau tahun depan.ni.
Sementara itu, Kepala Unit Penyelenggara (KUP) Bandar Udara Kelas III Dabo Singkep, Andi Hendrasuryaka mengatakan bila uji coba pendaratan pesawat Cassa dari maskapai penerbangan Susi Air berhasil, maka setidaknya pada tahun 2020 akan ada program subsidi perintis.
Dengan program tersebut, kata dia, ditargetkan minimal seminggu dua kali Susi Air akan melayani penerbangan dari Bandara Raja Haji Fisabilillah di Kota Tanjung Pinang menuju Bandara Tambelan.
Ia mengatakan pesawat Cassa Susi Air itu memiliki kapasitas penumpang 14 orang. Selain itu landasan pacu yang dimiliki Bandara Tambelan sekitar 1.200 meter x 30 meter.
"Kami harapkan uji coba pesawat Susi Air itu nantinya bisa berjalan lancar," tuturnya.
Susi Air akan uji coba penerbangan perintis ke Bandara Tambelan
21 Juni 2019 11:41 WIB
Illustrasi: Pesawat Susi Air (FOTO ANTARA/Kasriadi)
Pewarta: Ogen
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2019
Tags: