Moskow (ANTARA) - Polisi Rusia menahan sedikitnya 57 orang pada Rabu dalam satu aksi unjuk rasa di Moskow, menyerukan penindakan terhadap para petugas keamanan yang terlibat dalam tuduhan membuat pandangan yang bertolak belakang dari fakta sebenarnya atas seorang wartawan, kata kelompok pemantau info-OVD.
Polisi tiba-tiba membatalkan dakwaan narkoba sehari sebelumnya terhadap jurnalis Ivan Golunov, langkah yang jarang dilakukan oleh pihak berwajib dalam menghadapi kemarahan dari para pendukungnya yang mengatakan ia dijebak karena laporannya.
Tetapi para pendukung Golunov memutuskan tetap melanjutkan protes pada Rabu dan kendati sudah diperingatkan oleh pihak berwajib bahwa unjuk rasa mereka tidak memiliki izin.
Sumber: Reuters
Baca juga: Moskow usir seorang wartawan ASBaca juga: Wartawan terkemuka Rusia ditembak mati di Kiev
Polisi Rusia tahan sedikitnya 57 orang dalam protes di Moskow
12 Juni 2019 19:57 WIB
Bendera Rusia. (istimewa) (istimewa/)
Penerjemah: Mohamad Anthoni
Editor: Maria D Andriana
Copyright © ANTARA 2019
Tags: