HONG KONG--(Antara/BUSINESS WIRE)-- Mendayung perahu naga, yang merupakan sebuah tradisi penghormatan Tiongkok kepada penyair dari abad ke-4, saat ini telah menjadi sebuah cabang olahraga (cabor) yang dipraktikan di seluruh dunia. Salah satu turnamen perahu dayung terbesar di dunia yang setiap tahunnya digelar di Hong Kong, dimana lomba perahu naga internasional modern digelar pertama kalinya pada tahun 1976.

Untuk melihat siaran pers multimedia, silakan klik: https://www.businesswire.com/news/home/20190528005256/en/

Pada gelaran Hong Kong International Dragon Boat Races ke-44 yang akan digelar pada tanggal 14-16 Juni, sekitar 180 tim yang meliputi hampir 5.000 atlet dari 16 negara/wilayah, termasuk jajaran peraih medali Asian Games, akan berkompetisi di Victoria Harbour, Hong Kong.

Sejak 2010, turnamen ini telah diselenggarakan sebagai bagian dari ajang Hong Kong Dragon Boat Carnival, sebuah event yang diselenggarakan oleh Badan Pariwisata Hong Kong untuk mempromosikan olahraga kompetitif sekaligus kebudayaannya kepada para wisatawan. Meski terdapat beberapa turnamen olahraga yang digelar secara bersamaan di kota tersebut, Karnaval ini menghadirkan pesta musim panas yang identik dengan cabor perahu naga, serta berbagai hiburan dan wisata kuliner lainnya.

Karnaval tahun ini akan kembali digelar di Central Harbourfront yang berada di kawasan bisnis kota Hong Kong, dengan berbagai pasar cenderamata dan pusat kuliner baru. Pengunjung akan dapat menyaksikan dan merasakan kultur pop lokal di Pasar Rakyat bertemakan 'Discovering Hong Kong Crafts Stories', yang memperkenalkan beragam kultur indie diantaranya seperti aksesoris dengan motif Hong Kong yang terbuat dari kaca, kulit, sulaman, dll. Untuk memanjakan lidah, 'Street Food Gala' akan menyajikan beragam jenis makanan, mulai dari burger, sosis Jerman, sup khas Tionghoa, hingga sejumlah restoran bertaraf Michelin.

Untuk semakin memeriahkan suasana, pengunjung dapat "Bermain air" di 'Splash Fun Area', zona permainan air, pantai buatan manusia, dan konser di kala matahari tenggelam.

Tiket masuk ke seluruh acara tidak dipungut biaya. Berikut informasi singkat seputar Carnival ini:

- Turnamen Istimewa
- 'PRC 70th Anniversary CCB (Asia) Trophy', memperingati hari jadi PRC ke-70
- Acara khusus undangan, '5-hour ENERGY Hong Kong Trophy', untuk tim lokal berbasis distrik
- 'Elite Partners Fancy Dress Competition' yang menghadirkan para atlet dayung dengan kostum unik dan kreatif

- Pasar Rakyat yang pertama 'Discovering Hong Kong Crafts Stories'
- 46 booth yang memamerkan lebih dari 100 desain lokal Hong Kong
- Seminar gratis yang terbuka untuk umum

- 'Street Food Gala' yang pertama
- 16 booth makanan yang menyajikan makanan lokal dengan harga yang terjangkau
- Enam truk makanan yang menyajikan kuliner lokal jalanan, dengan beberapa diantaranya ekslusif untuk Karnaval

- Hiburan keluarga, musik, dan amal
- Pantai buatan dan 'Splash Fun Area'
- Konser di kala matahari tenggelam yang menghadirkan pertunjukan musisi indie lokal
- Lewat ajang 'Row for Charity', setiap kilometer yang dilewati oleh partisipan dengan menggunakan dayung, total sumbangan sebesar 2.000 dolar Hong Kong yang akan didonasikan ke Arts with the Disabled Association Hong Kong

Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi:
http://www.DiscoverHongKong.com/DragonBoat

Untuk video, dapat diunduh melalui tautan berikut ini:
https://hktb.filecamp.com/public/files/3mr6-qq47eobn

Baca versi aslinya di businesswire.com: https://www.businesswire.com/news/home/20190528005256/en/

Kontak

Kontak media:
Jennie Au Yeung
jennie.auyeung@hktb.com

Sumber: Hong Kong Tourism Board

Pengumuman ini dianggap sah dan berwenang hanya dalam versi bahasa aslinya. Terjemahan-terjemahan disediakan hanya sebagai alat bantu, dan harus dengan penunjukan ke bahasa asli teksnya, yang adalah satu-satunya versi yang dimaksudkan untuk mempunyai kekuatan hukum.