Jakarta (ANTARA) - Kepergian Ibu Negara RI periode 2004-2014 Ani Yudhoyono juga terasa di linimasa Twitter lewat tagar #SelamatJalanIbuAniYudhoyono yang menduduki urutan 1 tren di Indonesia.

Banyak warganet yang mengutarakan rasa dukanya dengan mengunggah foto-foto masa muda pemilik nama lengkap Kristiani Herrawati sambil mendoakan agar mendiang diberikan tempat terbaik di sisi Tuhan.
Sebagian warganet menuliskan pesan-pesan untuk menguatkan hati Presiden RI keenam Susilo Bambang Yudhoyono, yang tak bisa menyembunyikan raut duka setelah ditinggal sang istri.

Ani wafat pada 1 Juni 2019 karena menderita kanker darah setelah dirawat selama empat bulan di National University Hospital (NUH), Singapura.

Ibu dari dua anak itu dimakamkan di Taman Makam Pahlawan, Kalibata, Jakarta Timur.

Presiden Joko Widodo menjadi inspektur upacara pemakaman yang juga dihadiri oleh Presiden RI ke-3 BJ Habibie dan Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri.