118 posko pengamanan gabungan disiapkan di Jakarta
30 Mei 2019 11:50 WIB
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan dan Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Gatot Eddy saat melepas warga yang mengikuti mudik gratis program "Jakarta Mudik Bareng" di Lapangan Monumen Nasional (Monas) di Jakarta Pusat, Kamis (30/05/2019). ANTARA/Susylo Asmalyah
Jakarta (ANTARA) - Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Gatot Eddy mengatakan sebanyak 118 posko pengamanan gabungan disiapkan di Jakarta selama arus mudik dan balik Lebaran 2019.
"Kami bersama Pemprov DKI dan instansi terkait menyiapkan 118 pos pengamanan Lebaran 2019," kata Gatot di Lapangan Monas, Jakarta Pusat, Kamis.
Pos pengamanan tersebut di antaranya ada kepolisian dan Dinas Kesehatan yang diperuntukkan keamanan dan kenyamanan masyarakat.
"Kami juga menyiapkan petugas di sejumlah titik yang berpotensi memunculkan kemacetan lalu lintas atau rawan laka lantas," kata Gatot.
Sedangkan masyarakat yang tinggal di Jakarta, pihak kepolisian juga memberikan keamanan dan kenyamanan dengan melaksanakan kegiatan patroli gabungan dengan TNI dan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP).
Patroli dilakukan di tempat-tempat atau lokasi perumahan yang ditinggalkan penghuninya guna memberikan rasa aman ketika masyarakat berangkat ke kampung halaman serta tidak khawatir terhadap rumahnya.
"Kami juga mengimbau kepada satpam perumahan-perumahan, agar meningkatkan kewaspadaan keamanan," kata Kapolda.
Sementara itu, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menginstruksikan kepada semua Ketua RT dan Ketua RW untuk mengaktifkan siskamling selama mudik Lebaran 2019.
"Ini bersifat proaktif apabila menyaksikan potensi masalah misalnya identifikasi rumah yang dikhawatirkan ada hubungan pendek karena listrik maka mereka diminta proaktif dan melapor," kata Anies.
"Kami bersama Pemprov DKI dan instansi terkait menyiapkan 118 pos pengamanan Lebaran 2019," kata Gatot di Lapangan Monas, Jakarta Pusat, Kamis.
Pos pengamanan tersebut di antaranya ada kepolisian dan Dinas Kesehatan yang diperuntukkan keamanan dan kenyamanan masyarakat.
"Kami juga menyiapkan petugas di sejumlah titik yang berpotensi memunculkan kemacetan lalu lintas atau rawan laka lantas," kata Gatot.
Sedangkan masyarakat yang tinggal di Jakarta, pihak kepolisian juga memberikan keamanan dan kenyamanan dengan melaksanakan kegiatan patroli gabungan dengan TNI dan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP).
Patroli dilakukan di tempat-tempat atau lokasi perumahan yang ditinggalkan penghuninya guna memberikan rasa aman ketika masyarakat berangkat ke kampung halaman serta tidak khawatir terhadap rumahnya.
"Kami juga mengimbau kepada satpam perumahan-perumahan, agar meningkatkan kewaspadaan keamanan," kata Kapolda.
Sementara itu, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menginstruksikan kepada semua Ketua RT dan Ketua RW untuk mengaktifkan siskamling selama mudik Lebaran 2019.
"Ini bersifat proaktif apabila menyaksikan potensi masalah misalnya identifikasi rumah yang dikhawatirkan ada hubungan pendek karena listrik maka mereka diminta proaktif dan melapor," kata Anies.
Pewarta: Susylo Asmalyah
Editor: Bambang Sutopo Hadi
Copyright © ANTARA 2019
Tags: