Gorontalo (ANTARA) - Dinas Perhubungan (Dishub) Provinsi Gorontalo mencatat ada 400 penumpang yang berangkat mudik menggunakan jasa angkutan laut KM Sangiang dari Pelabuhan Gorontalo menuju ke Sulawesi Tengah.

Kepala Dishub Provinsi Gorontalo Jamal Nganro, di Gorontalo, Senin, mengatakan penumpang yang naik dari Pelabuhan Gorontalo akan menuju Sulawesi Tengah dan Sulawesi Tenggara.

"Sedangkan penumpang yang turun di pelabuhan ini dari Bitung, Sulawesi Utara sebanyak 170 orang," ujarnya.

Ia mengaku jika mulai Senin ini hingga Juni ada pelayanan PT Pelni di Pelabuhan Gorontalo yang terdiri dari KM Sangiang, Tilong Kabila, dua kapal perintis Sabuk Nusantara dan Daraki Nusa.

Sedangkan di pelabuhan penyeberangan Gorontalo, ada dua kapal yang digunakan yaitu Tuna Tomini dan Moinit yang beroperasi setiap hari dimulai H-7 nanti.

"Ditambah dengan kapal Sabuk Nusantara di Pelabuhan Kwandang, dan di Pelabuhan Marisa ke arah Sulawesi Tengah dan kapal perintis di Pelabuhan Tilamuta," ucapnya.

Ia menambahkan jika sejak 22 April 2019 pihaknya sudah melakukan rapat kesiapan dengan mengevaluasi kondisi tahun sebelumnya dan perencanaan tahun ini.

"Alhamdulillah semua pihak lintas sektor berkomitmen untuk menyukseskan angkutan Lebaran tahun ini," pungkasnya.


Baca juga: Pergeseran penumpang pesawat ke Kapal Pelni 39 persen
Baca juga: Pelni buat rekayasa rute angkut lonjakan penumpang