Jakarta (ANTARA) - Hingga buka puasa tiba, Jumat petang, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, masih steril dari massa
Gedung Mahkamah Konstitusi (MK) yang berada di jalan ini menjadi pusat perhatian banyak orang, karena rencananya tim hukum BPN pasangan Prabowo-Sandiaga Uno akan mengajukan gugatan terkait penyelenggaraan Pemilu 2019 yang dianggap diwarnai kecurangan.
Kepolisian dari unsur Brimob telah memasang pagar besi dan pagar kawat di ujung Jalan Medan Merdeka Barat dekat Patung Arjunawijaya sejak Rabu (22/5/2019). Selain itu, mereka pun telah menyiagakan pasukan untuk mengantisipasi kedatangan massa.
Selain dari Kepolisian, bantuan pengamanan juga didatangkan dari Marinir TNI AL. Sejak siang hari, puluhan anggota Marinir telah ikut berjaga di sekitar Gedung MK.
Jalan Medan Merdeka Selatan yang disterilkan membuat sama sekali tidak ada kendaraan yang dapat berlalu-lalang, kecuali kendaraan tim pengamanan dan kendaraan media.
Tim hukum BPN rencananya akan mengajukan gugatan hasil Pilpres ke MK pada pukul 20.30 WIB. Tim itu akan diketuai oleh Bambang Widjojanto dan Hashim Djojohadikusumo bertindak sebagai penanggung jawab.
Metropolitan
Buka puasa, Jalan Medan Merdeka Barat masih steril
24 Mei 2019 18:35 WIB
Situasi di depan Gedung Mahkamah Konstitusi, Jakarta Pusat, Jakarta Pusat, Jumat sore (24/5/2019). (A Rauf Andar Adipati)
Pewarta: A Rauf Andar Adipati, M Arief Iskandar
Editor: Chandra Hamdani Noor
Copyright © ANTARA 2019
Tags: