Mantap berhijrah, Irwansyah tolak beradegan mesra
19 Mei 2019 15:14 WIB
Artis pemeran film Roh Fasik Irwansyah berpose saat berkunjung ke redaksi Kantor Berita Antara di Wisma Antara, Jakarta, Selasa (22/4/2019). ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/hp.
Jakarta (ANTARA) - Semenjak lebih mendalami ilmu agama, Irwansyah lebih menyeleksi tawaran-tawaran syuting yang datang kepadanya.
Aktor yang baru berperan dalam film horor "Roh Fasik" itu terpaksa harus menolak tawaran di mana ia diharuskan melakukan adegan-adegan mesra dengan lawan jenis.
"Misalnya peluk-pelukan, cium-ciuman, atau pegangan. Sebenarnya kalau enggak urgent banget aku enggak mau," ujar Irwansyah saat berkunjung ke Antara beberapa waktu lalu.
Suami dari Zaskia Sungkar itu bersyukur film terbarunya yang diproduseri Raffi Ahmad lebih fleksibel dalam menanggapi permintaannya.
"Alhamdulillah di 'Roh Fasik' ini Raffi mengizinkan itu," ujar dia.
Dalam film horor tersebut, Irwansyah berperan sebagai seorang ustaz yang ternyata merupakan salah satu cita-citanya saat masih kecil. Saat belia, Irwansyah mendengar perkataan guru bahwa ustaz adalah salah satu orang yang bisa lebih dulu masuk surga.
"Waktu SD, kan suka ditanya mau jadi apa, mereka ketawa pas aku bilang mau jadi ustaz. Maksud aku, jadi ustaz mulia banget," kata dia.
Ia mengaku masih ingin mewujudkan impian tersebut, meski yang harus dipertanyakan saat ini adalah kemampuannya.
"Ingin sih masih. Hanya mampu atau tidak? Mampu menjalaninya atau kadar ilmunya. Kadang semakin belajar, aku merasa semakin cetek banget. Kita enggak boleh sombong. Semakin ketemu guru yang pinter kita semakin merasa enggak ada apa-apanya."
Baca juga: Kisah hijab Nycta Gina
Baca juga: Kisah hijrah Yuki "Pas Band"
Baca juga: Bagi Fitri Tropica, jilbab tak mengubah jati diri
Aktor yang baru berperan dalam film horor "Roh Fasik" itu terpaksa harus menolak tawaran di mana ia diharuskan melakukan adegan-adegan mesra dengan lawan jenis.
"Misalnya peluk-pelukan, cium-ciuman, atau pegangan. Sebenarnya kalau enggak urgent banget aku enggak mau," ujar Irwansyah saat berkunjung ke Antara beberapa waktu lalu.
Suami dari Zaskia Sungkar itu bersyukur film terbarunya yang diproduseri Raffi Ahmad lebih fleksibel dalam menanggapi permintaannya.
"Alhamdulillah di 'Roh Fasik' ini Raffi mengizinkan itu," ujar dia.
Dalam film horor tersebut, Irwansyah berperan sebagai seorang ustaz yang ternyata merupakan salah satu cita-citanya saat masih kecil. Saat belia, Irwansyah mendengar perkataan guru bahwa ustaz adalah salah satu orang yang bisa lebih dulu masuk surga.
"Waktu SD, kan suka ditanya mau jadi apa, mereka ketawa pas aku bilang mau jadi ustaz. Maksud aku, jadi ustaz mulia banget," kata dia.
Ia mengaku masih ingin mewujudkan impian tersebut, meski yang harus dipertanyakan saat ini adalah kemampuannya.
"Ingin sih masih. Hanya mampu atau tidak? Mampu menjalaninya atau kadar ilmunya. Kadang semakin belajar, aku merasa semakin cetek banget. Kita enggak boleh sombong. Semakin ketemu guru yang pinter kita semakin merasa enggak ada apa-apanya."
Baca juga: Kisah hijab Nycta Gina
Baca juga: Kisah hijrah Yuki "Pas Band"
Baca juga: Bagi Fitri Tropica, jilbab tak mengubah jati diri
Pewarta: Nanien Yuniar
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2019
Tags: