Bandarlampung (ANTARA) - Kesebelasan Perseru Badak Lampung FC bertekad mencuri poin saat menghadapi tuan rumah PS Tira-Persikabo pada kompetisi Shopee Liga 1 musim 2019 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (18/5).

Media Officer Perseru Badak Lampung FC Imam Rizaldi saat dikonfirmasi dari Bandar Lampung, Jumat mengatakan secara umum persiapan tim untuk mencuri poin di kandang lawan cukup bagus dan kondisi semua pemain siap diturunkan.

"Pemain kita tidak ada yang cedera dan dalam kondisi yang fit untuk laga besok," kata dia.

Untuk menghadapi tuan rumah PS Tira-Persikabo, kata dia, Badak Lampung membawa 24 pemain termasuk dua pemain yang baru di rekrut beberapa hari sebelum liga mulai.

"Ya tadinya hanya 22 pemain yang dibawa ke Bogor tapi dengan tambahan Sabil dan Billy mantan pemain Persib. Kami yakin mampu mencuri poin di sana," katanya menambahkan.

Menurut dia, dalam pertandingan nanti Badak Lampung akan memakai formasi yang dinamis sesuai dengan program dari pelatih. Pada intinya hasil terbaik sangat ditunggu tim yang sebelumnya bermarkas di Serui Papua itu.

"Tidak ada pemain dalam tim yang diistimewakan oleh pelatih, mereka semua harus bekerja sama dan saling mengisi satu sama lain dan pelatih juga meminta setiap pemain harus bisa berbuat banyak dalam setiap pertandingan," katanya menjelaskan.

Perseru Badak Lampung merupakan dengan nama baru pada kompetisi Shopee Liga 1 musim 2019. Tim ini akan bersaing dengan 17 tim lainnya termasuk tiga tim debutan yaitu Semen Padang, PSS Sleman dan Kalteng Putra.