Palembang (ANTARA) - Darma Wanita Persatuan (DWP) Sumatera Selatan terus memaksimalkan syiar agama Islam selama Ramadhan guna meningkatkan keimanan bagi umat muslim di daerah itu.

Ketua DWP Sumsel yang diwakili Perwakilan DWP Dinas Koperasi dan UKM Sumsel, Musiawati Najib di Palembang, Selasa (7/5) mengatakan,kegiatan syiar tersebut antara lain dengan melakukan tadarusan selama bulan puasa.

Bahkan, siar agama tersebut telah menjadi program kerja DWP setiap tahun di bulan Ramadhan.

“Ramadhan dijadikan sebagai bulan untuk meningkatkan iman dan takwa, salah satunya diisi dengan tadarusan,” katanya.

Peserta dalam kegiatan ini meliputi DWP seluruh Organisasi Perangkat Daerah di lingkungan Pemerintah Provinsi Sumsel, PKK Sumsel beserta ibu-ibu pengajian yang berada di sekitar Masjid Baiturahman.

Apalagi masjid sebagai pusat kegiatan kerohanian sehingga tempat ibadah itu harus dimakmurkan, ujar dia.

Apalagi selama Ramadhan kegiatan keagamaan sangat diutamakan karena puasa sebagai bulan pengampunan.

Pihaknya menargetkan tanggal 14 Mei mendatang para peserta telah mengkhatamkan bacaannya dan direncanakan akan diadakan shalat sunah tasbih berjamaah.

Namun setelah tanggal 14 Mei, kegiatan tersebut tetap berlanjut dan dapat diikuti dari seluruh kalangan masyarakat, ujar dia.

Namun yang lebih penting lagi kegiatan tersebut untuk lebih mempererat hubungan silaturahim yang telah terjalin selama ini, tambah dia.

Selain itu kegiatan tersebut untuk menjalin dan mempererat hubungan silaturahim antara DWP, PKK, dan juga masyarakat sekitar.