Mukomuko (ANTARA) - Sebanyak 14 Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dari 15 PPK di Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu telah menyelesaikan rapat pleno rekapitulasi penghitungan suara pemilu tingkat kecamatan. “Sebanyak 14 PPK telah menyelesaikan rapat pleno rekapitulasi penghitungan suara pemilu tingkat kecamatan, dan belasan PPK ini telah menyerahkan logistik pemilu ke KPU setempat,” kata Ketua Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Mukomuko Irsyad di Mukomuko, Minggu.

Ia menyatakan, hingga kini masih ada satu PPK di Kecamatan Kota Mukomuko yang belum selesai menggelar rapat pleno dan menyerahkan logistik pemilu serentak ke KPU setempat.

PPK Kota Mukomuko belum menyelesaikan rapat pleno rekapitulasi penghitungan suara pemilu serentak sampai sekarang karena masih ada perbedaaan hitungan hasil perolehan suara pemilu dengan Panitia Pengawas Kecamatan.

“Kalau dengan saksi saksi tidak ada lagi masalah terkait hasil perolehan suara pemilu serentak di kecamatan ini, hanya ada sedikit perbedaan hasil perolehan suara dengan Panwascam,” ujarnya.

Ia menyatakan, meskipun lembaganya mengetahui substansi dari permasalahan dalam rapat pleno rekapitulasi penghitungan suara pemilu di tingkat kecamatan tersebut, namun lembaganya tidak bisa ikut campur.

Pihaknya menyerahkan sepenuhnya hasil dan kesimpulan rapat pleno rekapitulasi penghitungan suara pemilu di tingkat Kecamatan Kota Mukomuko tesrebut kepada PPK terkait.

KPU setempat berencana melaksanakan rapat pleno rekapitulasi penghitungan suara pemilu di tingkat kabupaten pada tanggal 1 Mei 2019, atau setelah semua logistik pemilu serentak dikirim oleh PPK.

Pihak kepolisian resor setempat akan melakukan pengamanan ketat selama berlangsungnya rapat pleno rekapitulasi penghitungan suara pemilu tingkat kabupaten.

Lembaganya akan mengundang saksi dari masing-masing partai politik termasuk masyarakat dan berbagai pihak terkait guna menyaksikan rapat pleno rekapitulasi penghitungan suara pemilu.

Ia berharap, pelaksanaan rapat pleno rekapitulasi penghitungan suara pemilu serentak tahun ini berlangsung dengan aman dan lancar.