Akhir pekan rupiah melemah delapan poin, dekati Rp14.200
26 April 2019 09:02 WIB
Karyawan menghitung mata uang rupiah di gerai penukaran mata uang asing di Jakarta. (ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan) (ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/)
Jakarta (ANTARA) - Nilai tukar (kurs) rupiah pada Jumat di pasar spot dibuka melemah delapan poin atau 0,06 persen ke level Rp14.194 per dolar AS.
Setelah pembukaan, rupiah menunjukkan penguatan meskipun terbatas. Hingga 08.50 WIB Jumat, rupiah diperdagangkan di pasar spot sebesar Rp14.180 per dolar AS.
Adapun pada Kamis (26/4) kemarin, kurs rupiah melemah 81 poin atau 0,58 persen menjadi Rp14.186 per dolar AS, setelah Bank Indonesia memutuskan untuk mempertahankan suku bunga acuan "7-Day Reverse Repo Rate" sebesar enam persen.
Setelah pembukaan, rupiah menunjukkan penguatan meskipun terbatas. Hingga 08.50 WIB Jumat, rupiah diperdagangkan di pasar spot sebesar Rp14.180 per dolar AS.
Adapun pada Kamis (26/4) kemarin, kurs rupiah melemah 81 poin atau 0,58 persen menjadi Rp14.186 per dolar AS, setelah Bank Indonesia memutuskan untuk mempertahankan suku bunga acuan "7-Day Reverse Repo Rate" sebesar enam persen.
Pewarta: Indra Arief Pribadi
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2019
Tags: