Jakarta (ANTARA) - Grup musik NonaRia merilis lagu berjudul "Jadi Wanita" yang dipersembahkan khusus untuk merayakan Hari Kartini pada 21 April.
"Lirik dan lagu "Jadi Wanita" ditulis oleh personel NonaRia, Nesia Ardi, dan dipersembahkan untuk segenap perempuan Indonesia, sekaligus memperingati jasa R.A Kartini yang telah memperjuangkan kesetaraan kaum perempuan Indonesia.
"Zaman sekarang banyak loh profesi laki-laki yang sudah dijalankan kaum wanita. Dalam keseharian, saya sering menjumpai bus TransJakarta dikemudikan wanita. Saya juga sering lihat satuan pengamanan, polisi juga kaum wanita. Padahal zaman dahulu itu profesi-profesi laki-laki kan," ujar Nesia dalam keterangan resmi yang diterima Antara, Sabtu.
"Jadi Wanita" berkisah tentang betapa beruntungnya perempuan Indonesia yang hidup di masa kini, di mana perempuan memiliki kemerdekaan untuk bergaya dan bekerja sesuai dengan pilihan masing-masing.
NonaRia tetap mengangkat konsep musik yang sama, yakni musik Indonesia tahun 50an. Lagu itu dikomposisikan dengan perpaduan gaya latin dan "ragtime" bertempo sedang.
Lagu "Jadi Wanita" akan dirilis dalam bentuk video lirik di kanal YouTube pada 21 April 2019, kemudian tersedia dalam layanan musik digital.
NonaRia beranggotakan Nesia Ardi (Vocal & Snare), Yasintha Pattiasina (Violin, Backing Vocal) dan Nanin Wardhani (Piano, Akordeon dan Backing Vocal). Pada oenggarapan lagu "Jadi Wanita", NonaRia dibantu oleh Odi Purba (Contra Bass), Irlanto Pratama (Sound Enginer) dan direkam di Sax Studio-Dony Koeswinarno.
Berikut petikan lirik lagu "Jadi Wanita"
Amboi! Betapa manisnya nona tersenyum manja!
Amboi! Betapa gembira, bahagia jadi wanita!
Boleh bergaya bermacam rupa,
Kini wanita bebas suaranya!
Boleh bekerja, apapun bisa,
Kini wanita bebas merdeka!
Amboi! Gayanya menari, bernyanyi sesuka hati
Amboi! Matanya lelaki melirik malu sendiri
Baca juga: Aroma lawas NonaRia di Java Jazz 2018
NonaRia rilis lagu "Jadi Wanita" jelang Hari Kartini
20 April 2019 12:26 WIB
NonaRia merilis lagu "Jadi Wanita" untuk menyambut Hari Kartini. (ANTARA News/NonaRia)
Pewarta: Peserta Susdape XIX/Yogi Rachman
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2019
Tags: