Liga Champions
Pelatih Ajax: gaya permainan Juventus berbeda dengan Real Madrid
16 April 2019 16:19 WIB
Pemain Ajax Andre Onana dan pelatih Erik ten Hag menghadiri sesi konfrensi pers menjelang perempat final leg kedua melawan Juventus di Allianz Stadium, Turin, Italia pada 15 April 2019.(REUTERS/MASSIMO PINCA)
Jakarta (ANTARA) - Pelatih Ajax Erik ten Hag mengatakan bahwa timnya mampu berkembang melawan gaya permainan Real Madrid di fase 16 besar, tetapi bermain melawan Juventus membutuhkan pendekatan yang berbeda.
Pelatih asal Belanda itu memperkirakan pelatih Juventus Massimiliano Allegri akan melakukan penyesuaian, meski begitu Ten Hag yakin Ajax mampu tampil luar biasa dan menunjukkan ketajaman mereka di depan gawang, seperti yang diperlihatkan di Santiago Bernabeu.
"Juventus adalah tim favorit, terutama setelah hasil imbang 1-1 di Amsterdam," kata Ten Hag dalam konferensi persnya yang dilansir Marca pada Selasa (16/4).
"Kami harus mencetak gol di sini (di Turin). Kami harus melampaui batas kami lagi, kami tahu semua itu. Kami juga menunjukkan bahwa kami bisa bila bermain bagus."
"Juventus berbeda dengan Real Madrid, kami sudah membahas itu sebelum leg pertama dimulai, karena mereka memiliki gaya sepak bola yang berbeda."
"Pekan lalu, kami mengendalikan permainan, tetapi tidak mampu mencetak lebih dari satu gol."
"Saya perkirakan Massimiliano Allegri melakukan beberapa perubahan dan bertahan lebih dalam, tetapi kami harus melakukan lebih baik dan melampaui batas kami."
"Masih bertahan di kompetisi Eropa setelah fase penyisihan grup dan kemudian mengalahkan Real Madrid adalah hal yang luar biasa, tetapi kami ingin pertandingan besok menjadi tak terlupakan. Kami memiliki kepercayaan, mentalitas yang lebih baik dan kepentingan tim selalu menjadi yang utama."
Pada leg pertama Cristiano Ronaldo berhasil mencetak gol ke gawang Ajax di Amsterdam, meski begitu Ten Hag bersikeras bahwa tidak akan melakukan man-marking kepada pencetak gol terbanyak Liga Champions itu.
"Kami tidak akan menempatkan pemain untuk menempel Cristiano Ronaldo, itu adalah sesuatu yang tidak pernah kami lakukan," kata pelatih asal Belanda itu.
Dalam pertandingan itu, Ajax nampaknya akan bermian tanpa Frenkie de Jong setelah ia mengalami cedera saat melawan Excelsior, sedangkan Nicolas Tagliafico sedang diskors.(sumber Marca)
Baca juga: Ajax bakal manfaatkan absennya Sergio Ramos
Pelatih asal Belanda itu memperkirakan pelatih Juventus Massimiliano Allegri akan melakukan penyesuaian, meski begitu Ten Hag yakin Ajax mampu tampil luar biasa dan menunjukkan ketajaman mereka di depan gawang, seperti yang diperlihatkan di Santiago Bernabeu.
"Juventus adalah tim favorit, terutama setelah hasil imbang 1-1 di Amsterdam," kata Ten Hag dalam konferensi persnya yang dilansir Marca pada Selasa (16/4).
"Kami harus mencetak gol di sini (di Turin). Kami harus melampaui batas kami lagi, kami tahu semua itu. Kami juga menunjukkan bahwa kami bisa bila bermain bagus."
"Juventus berbeda dengan Real Madrid, kami sudah membahas itu sebelum leg pertama dimulai, karena mereka memiliki gaya sepak bola yang berbeda."
"Pekan lalu, kami mengendalikan permainan, tetapi tidak mampu mencetak lebih dari satu gol."
"Saya perkirakan Massimiliano Allegri melakukan beberapa perubahan dan bertahan lebih dalam, tetapi kami harus melakukan lebih baik dan melampaui batas kami."
"Masih bertahan di kompetisi Eropa setelah fase penyisihan grup dan kemudian mengalahkan Real Madrid adalah hal yang luar biasa, tetapi kami ingin pertandingan besok menjadi tak terlupakan. Kami memiliki kepercayaan, mentalitas yang lebih baik dan kepentingan tim selalu menjadi yang utama."
Pada leg pertama Cristiano Ronaldo berhasil mencetak gol ke gawang Ajax di Amsterdam, meski begitu Ten Hag bersikeras bahwa tidak akan melakukan man-marking kepada pencetak gol terbanyak Liga Champions itu.
"Kami tidak akan menempatkan pemain untuk menempel Cristiano Ronaldo, itu adalah sesuatu yang tidak pernah kami lakukan," kata pelatih asal Belanda itu.
Dalam pertandingan itu, Ajax nampaknya akan bermian tanpa Frenkie de Jong setelah ia mengalami cedera saat melawan Excelsior, sedangkan Nicolas Tagliafico sedang diskors.(sumber Marca)
Baca juga: Ajax bakal manfaatkan absennya Sergio Ramos
Pewarta: Hendri Sukma Indrawan
Editor: Aris Budiman
Copyright © ANTARA 2019
Tags: