London (ANTARA) - Saham-saham pada Bursa Inggris ditutup hampir tidak berubah pada perdagangan Senin (15/4/2019), dengan indeks acuan FTSE-100 di Bursa Efek London turun tipis 0,19 poin, menjadi 7.436,87 poin.
Paddy Power Betfair, perusahaan taruhan olahraga dan permainan, melonjak 3,05 persen, menjadi peraih keuntungan tertinggi (top gainer) dari saham-saham unggulan atau blue chips.
Diikuti oleh saham maskapai penerbangan berbiaya murah EasyJet serta perusahaan jasa keuangan dan asuransi Prudential, yang masing-masing meningkat sebesar 2,22 persen dan 1,79 persen.
Sementara itu, Compass Group, sebuah perusahaan jasa makanan kontrak multinasional Inggris, mencatat kerugian terbesar (top loser) di antara saham-saham unggulan, dengan harga sahamnya jatuh 2,20 persen.
Disusul oleh saham Anglo American, perusahaan pertambangan terdiversifikasi global, yang merosot 2,01 persen, serta Antofagasta, sebuah perusahaan pertambangan tembaga, turun 1,96 persen. Demikian laporan yang dikutip dari Xinhua.
Baca juga: Bursa Jerman menguat, Indeks DAX 30 Jerman berakhir naik 20,35 poin
Baca juga: Harga emas turun tipis dipicu permintaan aset yang aman lemah
Bursa Inggris ditutup hampir datar, saham Easy Jet melonjak
16 April 2019 04:33 WIB
easy jet (Reuters)
Penerjemah: Apep Suhendar
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2019
Tags: