Tissa Biani bangga satu film dengan Christine Hakim
9 April 2019 16:33 WIB
Artis pemeran film Bumi Itu Bulat Tissa Biani (belakang kiri), Qausar Harta (depan kiri), Kenny Austin (belakang kanan), dan Aldy Riady (depan kanan) berpose saat kunjungan ke Kantor Berita Antara, di Wisma Antara, Jakarta, Selasa (9/4/2019). Kunjungan tersebut dalam rangka promosi film berjudul Bumi Itu Bulat yang akan tayang pada 11 April 2019. ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga/ama.
Jakarta (ANTARA) - Aktris berusia 16 tahun Tissa Biani mengaku bangga dapat bermain dalam satu film bersama aktris senior Tanah Air Christine Hakim dalam "Bumi Itu Bulat" meskipun seringkali beradu akting dengan aktor dan aktris senior lain.
"Sama bunda Christine Hakim enggak apa-apa deh enggak satu adegan, tapi (yang penting) se-film sama bunda," ujar Tissa saat berkunjung ke Kantor Berita Antara di Jakarta, Selasa.
Dalam film arahan sutradara Ron Widodo itu, Tissa juga berkesempatan beradu akting dengan aktor senior lain seperti Mathias Muchus.
Tissa berperan sebagai Rara, puteri Syamsul (Mathias Muchus), yang bekerja di Organisasi Milisi Islam yang dikenal sebagai Banser.
Interaksi sebagai ayah dan anak dalam lokasi syuting membuat mereka bekerja secara terbuka alias "tanpa jaga image", menurut istilah Tissa.
Baca juga: Tissa Biani ingin main film laga
"Hampir setiap scene barengan om Muchus, banyak impact (buatku)," kata Tissa.
"Bumi itu Bulat" adalah film yang mengetengahkan rasa saling peduli terhadap toleransi antar umat beragama dan bercerita tentang Rahabi (Rayn Wijaya) yang memiliki grup musik bernama Rujak Acapella.
Rujak Acapella terdiri dari Hitu muslim Ambon yang bercita-cita jadi Banser, seorang keturunan Tionghoa Kristen Markus (Kenny Austin), muslim Muhammadiyah asal Minang Sayid (Qausar Harta), dan Tiara (Rania Putrisari) sebagai gadis berhijab yang menyukai Rahabi.
"Bumi itu Bulat" akan tayang di bioskop-bioskop Tanah Air mulai 11 April 2019.
Film yang diproduksi oleh Inspiration Pictures, Ideosource Entertainment, Astro Shaw dan GP Anshor itu juga akan ditayangkan di Malaysia.
Baca juga: Aldy Rialdy belajar logat Ambon demi "Bumi Itu Bulat"
"Sama bunda Christine Hakim enggak apa-apa deh enggak satu adegan, tapi (yang penting) se-film sama bunda," ujar Tissa saat berkunjung ke Kantor Berita Antara di Jakarta, Selasa.
Dalam film arahan sutradara Ron Widodo itu, Tissa juga berkesempatan beradu akting dengan aktor senior lain seperti Mathias Muchus.
Tissa berperan sebagai Rara, puteri Syamsul (Mathias Muchus), yang bekerja di Organisasi Milisi Islam yang dikenal sebagai Banser.
Interaksi sebagai ayah dan anak dalam lokasi syuting membuat mereka bekerja secara terbuka alias "tanpa jaga image", menurut istilah Tissa.
Baca juga: Tissa Biani ingin main film laga
"Hampir setiap scene barengan om Muchus, banyak impact (buatku)," kata Tissa.
"Bumi itu Bulat" adalah film yang mengetengahkan rasa saling peduli terhadap toleransi antar umat beragama dan bercerita tentang Rahabi (Rayn Wijaya) yang memiliki grup musik bernama Rujak Acapella.
Rujak Acapella terdiri dari Hitu muslim Ambon yang bercita-cita jadi Banser, seorang keturunan Tionghoa Kristen Markus (Kenny Austin), muslim Muhammadiyah asal Minang Sayid (Qausar Harta), dan Tiara (Rania Putrisari) sebagai gadis berhijab yang menyukai Rahabi.
"Bumi itu Bulat" akan tayang di bioskop-bioskop Tanah Air mulai 11 April 2019.
Film yang diproduksi oleh Inspiration Pictures, Ideosource Entertainment, Astro Shaw dan GP Anshor itu juga akan ditayangkan di Malaysia.
Baca juga: Aldy Rialdy belajar logat Ambon demi "Bumi Itu Bulat"
Pewarta: Nanien Yuniar
Editor: Imam Santoso
Copyright © ANTARA 2019
Tags: