Jokowi: Jangan sampai ada yang menakut-nakuti dalam pesta demokrasi
9 April 2019 13:06 WIB
Calon presiden petahana nomor urut 01 Joko Widodo berswafoto bersama warga Karawang dalam kampanye akbar bersama calon Wakil Presiden Kiai Ma'ruf Amin di Stadion Singaperbangsa, Selasa (9/4/2019). (Istimewa)
Jakarta (ANTARA) - Calon presiden petahana nomor urut 01 Joko Widodo memperingatkan jangan sampai ada yang menakut-nakuti rakyat dalam pesta demokrasi pada kampanye akbar Jokowi-Ma'ruf Amin di Karawang.
"Jangan sampai ada yang menakut-nakuti, ada yang pesimis, jangan sampai ada yang suka marah-marah betul," ujar Jokowi kepada warga Karawang di Stadion Singaperbangsa, Selasa.
Jokowi menyebut massa yang datang harus bergembira, karena menurutnya sudah seharusnya pesta demokrasi adalah pesta kegembiraan bagi rakyat.
Massa yang hadir di Stadion Singaperbangsa tampak mengenakan kaos bergambar Jokowi-Ma'ruf Amin. Ada juga yang mengenakan baju partai serta mengenakan caping berwarna merah putih dengan gambar paslon capres cawapres nomor urut 01.
Massa kampanye terdiri dari relawan, warga Karawang simpatisan Jokowi-Ma'ruf dan massa kekuatan inti partai politik yang tergabung dalam koalisi capres-cawapres nomor urut 01 serta muslimat NU se-Jawa Barat.
Kampanye terbuka ini juga dihadiri Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma'ruf, Erick Thohir.
Acara juga dimeriahkan oleh penyanyi nasyid Hadad Alwi. Hadad yang mengajak massa menyanyikan lagu Ilir-ilir yang telah digubah.
Pemilihan Presiden 2019 diikuti oleh dua pasang calon. Pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 01, Joko Widodo dan Ma'ruf Amin serta pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno.
Baca juga: Jokowi perkenalkan tiga kartu sakti di Karawang
Baca juga: Jokowi: Masyarakat saling ajak ke TPS
Baca juga: Pengelolaan air jadi program Jokowi di NTT
"Jangan sampai ada yang menakut-nakuti, ada yang pesimis, jangan sampai ada yang suka marah-marah betul," ujar Jokowi kepada warga Karawang di Stadion Singaperbangsa, Selasa.
Jokowi menyebut massa yang datang harus bergembira, karena menurutnya sudah seharusnya pesta demokrasi adalah pesta kegembiraan bagi rakyat.
Massa yang hadir di Stadion Singaperbangsa tampak mengenakan kaos bergambar Jokowi-Ma'ruf Amin. Ada juga yang mengenakan baju partai serta mengenakan caping berwarna merah putih dengan gambar paslon capres cawapres nomor urut 01.
Massa kampanye terdiri dari relawan, warga Karawang simpatisan Jokowi-Ma'ruf dan massa kekuatan inti partai politik yang tergabung dalam koalisi capres-cawapres nomor urut 01 serta muslimat NU se-Jawa Barat.
Kampanye terbuka ini juga dihadiri Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma'ruf, Erick Thohir.
Acara juga dimeriahkan oleh penyanyi nasyid Hadad Alwi. Hadad yang mengajak massa menyanyikan lagu Ilir-ilir yang telah digubah.
Pemilihan Presiden 2019 diikuti oleh dua pasang calon. Pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 01, Joko Widodo dan Ma'ruf Amin serta pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno.
Baca juga: Jokowi perkenalkan tiga kartu sakti di Karawang
Baca juga: Jokowi: Masyarakat saling ajak ke TPS
Baca juga: Pengelolaan air jadi program Jokowi di NTT
Pewarta: M Arief Iskandar dan Devi Nindy Sari Ramadhan
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2019
Tags: