Jakarta (ANTARA) - Ingin bijak menggunakan fulus? Belajarlah dan camkanlah apa yang dikatakan dan dilakukan manajer anyar Manchester United
Ole Gunnar Solskjaer.

Manajer berusia 46 tahun itu berikrar bakal menggunakan uang dengan seefisen dan seefektif mungkin, utamanya dalam belanja pemain di musim panas ini.

Kubu Old Trafford pada Kamis pekan ini mendaulat Solskjaer sebagai manajer tetap, pasca pemecatan Jose Mourinho dari Manchester United pada Desember 2018.

Di mata manajer berkebangsaan Norwegia itu, memang Manchester United memerlukan perombakan dalam personel tim dalam merespons tantangan musim depan yang tidak ringan.

Ia mengetahui persis bahwa Manchester United perlu lebih kompetitif di ajang domestik dan kawasan Eropa, salah satunya melakukan belanja pemain.

Baca juga: Solskjaer ancam coret pemain yang cepat puas

Langkah itu kemudian ia diskusikan bersama dengan wakil ketua eksekutif Manchester United Ed Woodward. Ini jelas pelajaran berarti bahwa menggunakan uang memerlukan diskusi yang intensif dan tuntas, berkaitan dengan belanja pemain yang tentu memerlukan dana tidak sedikit.

Manchester United dikabarkan bakal membeli tiga atau empat pemain anyar pada musim panas ini. Dan Solskjaer berhikmat dengan berjanji siap mempertanggungjawabkannya dengan memberi hasil optimal.

Baca juga: Dipermanenkan United, Solskjaer bidik amankan empat besar

Di sini terang benderang, bahwa pembelanjaan uang seberapa pun besarnya perlu dibarengi dengan capaian yang optimal, apalagi berhadapan makin tingginya ongkos transfer pemain.

"(Manchester) United klub yang memang punya uang, tetapi penggunaannya harus dibarengi dengan pertimbangan akal sehat," kata bos tim berjuluk the Red Devils itu sebagaimana dikutip dari laman irish examiner.

Solskjaer juga menggarisbawahi bahwa efektifitas penggunaan dana mutlak dibarengi dengan rencana yang mumpuni, karena tuah masa depan klub dipertaruhkan.

"Kami punya rencana yang matang sebagai klub. Mereka telah menyiapkan sejumlah pemain muda bertalenta sejak lama, dan kami punya sederet pemain yang perlu dipertahankan. Kami tidak akan menggunakan uang hanya untuk menggunakan uang semata," kata Solskjaer.

Baca juga: MU resmi ikat Solskjaer jadi pelatih permanen selama tiga tahun